Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 19 Agustus 2021 | 19:22 WIB
Vaksinator menyuntikkan vaksin COVID-19 kepada ibu hamil di Kantor Kelurahan Cipayung, Jakarta, Kamis (19/8/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

SuaraSurakarta.id - Sebanyak 4.600 buruh di kawasan Soloraya akan divaksin, pada Sabtu (21/8/2021) mendatang.

Kapolda Jateng dalam kunjungan ke Mapolres II Solo memaparkan, nantinya jenis vaksin yang diberikan yakni Moderna untuk dosis pertama.

“Kita akan vaksin sebanyak hampir 4.600 buruh secara serentak dalam sehari,” kata Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Kamis (19/8/2021).

Dikatakan, pihaknya terus-menerus melakukan vaksinasi di wilayah aglomerasi. Upaya ini, untuk mencegah fatalitas akibat Covid-19.

Baca Juga: Varian Delta Merebak, WHO Sebut Dosis Ketiga Vaksin COVID-19 Tidak Dibutuhkan

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi

“Seluruh buruh akan divaksin. Tergantung kesiapan di wilayah,” jelasnya.

Disinggung mengenai stok vaksin, Luthfi mengatakan, bahwa stok yang dimiliki bisa dikatakan aman.

Sementara itu, Kabid Dokkes Polda Jateng Kombes Pol Sumy Hastry Purwanti mengatakan, masyarakat yang akan divaksin jenis Moderna harus benar-benar sehat.

“Jadi kami periksa tensi, nadi, suhu, dan keadaan umum kondisi psikis masyarakat yang akan divaksin,” jelasnya.

Saat ini, pihaknya mendapatkan 500.000 dosis vaksin Moderna. Untuk kawasan Solo Raya dialokasikan sebanyak 150.000 dosis vaksin tersebut.

Baca Juga: Napi Bertato Menjerit saat Disuntik Vaksin Covid-19

Sumber: Timlo.net

Load More