SuaraSurakarta.id - Jenazah Raja Pura Mangkunageran Solo Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (K.G.P.A.A.) Mangkunagoro IX akan dimakamkan hari ini Minggu (15/8/2021).
Raja Mangkunegaran Solo itu akan dimakamkan di Astana Girilayu, Matesih, Karanganyar, pada pukul 10.00 WIB.
Diketahui, Mangkunagoro IX wafat di Jakarta, Jumat (13/8/2021) sekitar pukul 02.50 WIB, karena sakit jantung. Jenazah sang raja tersebut saat ini disemayamkan di Ndalem Ageng Pura Mangkunegaran Solo
Menyadur dari Solopos.com, Para putra-putri bertekad meneruskan cita-cita dan semangat Penguasa Pura Mangkunageran Solo Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (K.G.P.A.A.) Mangkunagoro IX yang mangkat pada Jumat (13/8/2021) lalu.
Baca Juga: Suasana Duka Selimuti Tempat Persemayaman Raja Mangkunegara IX
Anak bungsu Mangkunagoro IX, G.P.H. Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, menjelaskan mendapatkan kabar duka saat dirinya berada di Kota Solo. Keberadaannya di Kota Bengawan untuk membantu penyelenggaraan kegiatan tradisi internal saat malam Sura.
Bhre masih berkomunikasi dengan ayahandanya melalui sambungan telepon Kamis (12/8/2021) malam.
“Yang gak pernah kami bayangkan. Inikan kehilangan besar untuk Mangkunegaran, untuk keluarga. Tetapi ke depan kami harus melanjutkan semangat Kanjeng Gusti. Melakukan yang terbaik untuk Mangkunegaran dengan abdi-abdi, dengan keluarga melanjutkan semangat dan cita-cita Kanjeng Gusti,” kata dia, Jumat, di Pura Mangkunegaran Solo.
Diberitakan, jenazah Mangkunagoro IX yang meninggal di Jakarta akhirnya tiba di Pura Mangkunegaran, Solo, Jumat sekitar pukul 16.13 WIB. Jenazah almarhum kemudian disemayamkan di Ndalem Ageng.
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah, Irjen Pol. Ahmad Lutfi, yang hadir saat jenazah tiba menyatakan melihat Mangkunagoro IX sebagai pemimpin yang disegani.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Ungkap Kenangan Pribadi dengan KGPAA Mangkunagoro IX, Apa Itu?
Sementara itu, sosok penerus takhta Mangkunagoro IX akan diputuskan oleh pihak keluarga. Ada dua putra Mangkunagoro IX yaitu G.P.H. Paundrakarna Jiwo Suryonegara dan G.P.H. Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo.
Berita Terkait
-
Air Beras, Rahasia Kecantikan Keluarga Keraton yang Kini Diwariskan Melalui Inovasi Skincare Modern
-
Bukan Darah Biru, Kontroversi Pernikahan Kaesang Pangarep di Pura Mangkunegaran Dibahas Lagi
-
Mitos Menikah di Pura Mangkunegaran Bisa Datangkan Marabahaya, Kaesang-Erina Jadi Bukti?
-
Perbedaan Wilayah Kekuasaan Mangkunegaran Dulu dan Sekarang
-
Wisata Sejarah dan Budaya: Menjelajahi Keindahan Pura Mangkunegaran
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita