SuaraSurakarta.id - Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan kunjungan kerja (kunker) dengan meninjau vaksinasi di Kota Solo, Sabtu (12/6/2021).
Pada kunjungan tersebut, Puan Maharani didampingi Ketau Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan DPR RI, Utut Adianto dan Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan, Bambang Wuryanto.
Hadir juga semua kepala daerah di Soloraya dari PDI Perjuangan dalam kunjungan tersebut. Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Wakil Wakil Solo Teguh Prakosa, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Bupati Klaten Sri Mulyani, Bupati Sragen Yuni Untung Sukowati, Bupati Wonogori Joko Sutopo, dan Bupati Boyoali Said Hidayat.
Pada kunjungan Puan Maharani tidak tampak Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo. Padahal Ganjar Pranowo merupakan gubernur dari PDI Perjuangan.
Baca Juga: Presiden Jokowi Kunjungi Bandara JB Soedirman Purbalingga: Bandaranya Bagus
Informasinya Gubernur Ganjar Pranowo tengah melakukan kunjungan ke wilayah Karanganyar dan Sragen.
"Inikan kunjungan kerja DPR. Tuan rumahnya di Solo ini," terang Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Bambang Wuryanto saat ditemui disela-sela kunjungan Puan Maharani di Solo, Sabtu (12/6/2021).
Pada kunjungan kerja Puan Maharani ini, Bambang Pacul sapaan akrabnya hadir sebagai Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan. Hadir juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan Utut Adianto.
"Posisi saya disini dua. Saya sebagai sekretaris fraksi, Pak Utut sebagai ketua fraksi dan Mbak Puan Ketua DPR RI dari PDI Perjuangan. Ketua Fraksi PDI Perjuangan dan Sekretaris fraksi menjaga," ungkapnya.
Tentu saja menemani kunjungan kerja Ketua DPR ke wilayah ini. Kunjungan kerja dalam rangka percepatan vaksinasi sesuai randownya.
Baca Juga: Keren! Ganjar Temukan Bidan Puskesmas Jadi Penggerak Vaksinasi di Banyumas
Bambang Pacul yang juga sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah kalau ada petinggi partai dari Jakarta hadir selalu menemani dan mengawal.
"Itu namanya unggah-ungguh, itu namanya etika. Itu namanya tata krama yang ada di PDI Perjuangan, Understand? " papar dia.
Seperti diketahui, jika hubungan antara Bambang Pacul dan Ganjar Pranowo renggang atau tidak harmonis. Masalah ini muncul ketika Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah dari PDI Perjuangan tidak diundang pada pembekalan dari Puan Maharani kepada kader PDI Perjuangan Jawa Tengah di Semarang.
Bahkan secara terbuka, Bambang Pacul menyatakan bahwa Ganjar tidak diundang di acara tersebut.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Sepak Terjang Alwin Jabarti Kiemas: Mafia Judi Online Komdigi, Sepupu Puan Maharani?
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
DPR Resmi Tunjuk Komisi III Lakukan Fit And Proper Test Capim-Cawas KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus...
-
Puan Maharani Soal Kecelakaan Tol Cipularang, Soroti Faktor Cuaca
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo