SuaraSurakarta.id - Persis Solo berpeluang merebut tiket babak final Piala Wali Kota 2021. Peluang laskar sambernyawa itu sangat besar.
Sebab dalam rancangan jadwal turnamen, Persis Solo tak akan bertemu tim dari Liga 1 sebelum babak pamungkas
Dilansir dari Solopos.com, Persis rencananya bakal bertemu PSG Pati pada babak pertama (delapan besar) Piala Wali Kota, 20 Juni 2021. Laga itu sekaligus menjadi pembuka turnamen pramusim yang diikuti delapan klub dari Liga 1 dan Liga 2 tersebut.
Jika mampu melewati PSG, Persis bakal ditunggu pemenang antara Dewa United kontra RANS Cilegon FC di semifinal.
Baca Juga: SAH! Bali United Ikut Berebut Piala Wali Kota Solo, Pemanasan Liga 1 dan AFC
Di atas kertas, Beto Goncalves dkk. mestinya dapat mengatasi perlawanan PSG, Dewa maupun RANS yang sama-sama berada di kasta kedua.
Persis baru akan bersua tim Liga 1 jika mampu lolos ke partai puncak. Empat klub Liga 1 yakni Bhayangkara FC, Bali United, Arema FC dan Persib Bandung sudah akan saling sikut sejak babak awal.
Dalam draft jadwal, Bhayangkara bakal bertemu Persib Bandung, sedangkan Arema FC bersua Bali United. Pemenang kedua laga tersebut bakal bertemu di semifinal.
Tunggu Jadwal Resmi
Kapten Persis Solo, Eky Taufik, mengaku tak memermasalahkan siapapun lawan yang harus dihadapi di Piala Wali Kota. Bek sayap asal Sragen itu memilih fokus mematangkan tim sesuai arahan Pelatih Eko Purdjianto. Eky sendiri siap apabila Persis harus bersua PSG di babak awal.
Baca Juga: Pengamanan Piala Wali Kota Solo, Kapolresta: Kita Berlakukan Tiga Ring
“Menurut saya PSG tim bagus. Yang jelas, kami harus tetap fight siapa pun lawannya,” ujar Eky kepada Solopos.com, Rabu (9/6/2021).
Media Officer Persis, Bryan Barcelona, menyebut tim belum menerima jadwal resmi untuk Piala Wali Kota. Namun, pihaknya mengaku senang apabila akan bertemu Laskar Kembang Joyo, julukan PSG, di babak awal.
Menurut Bryan, laga melawan PSG dapat menjadi indikator untuk melihat kesiapan tim bersaing di Liga 2. “PSG adalah tim dengan persiapan matang dan punya keseriusan promosi. Kami bisa mengukur kesiapan skuat sebelum kompetisi resmi bergulir,” ujarnya.
Sementara itu, PSG Pati berencana mengandalkan deretan pemain muda pada turnamen pramusim. Manajer PSG, Doni Setiabudi, mengatakan pematangan tim jelang Liga 2 2021 menjadi tujuan utamanya mengikuti Piala Wali Kota.
Oleh karena itu, mereka tak masalah apabila timnya tak meraih gelar juara. “Kami tidak lihat hasil dari turnamen nanti, terpenting adalah menambah jam terbang para pemain,” ujar Doni.
RANCANGAN JADWAL PERTANDINGAN PIALA WALI KOTA 2021
BABAK PENYISIHAN (8 BESAR)
LAGA 1
Persis Solo vs PSG Pati
20 Juni 2021, Kick Off : 15.15 WIB
LAGA 2
Arema FC vs Bali United
20 Juni 2021, Kick Off : 18.00 WIB
LAGA 3
Dewa United vs RANS Cilegon FC
21 Juni 2021, Kick Off : 15.15 WIB
LAGA 4
Bhayangkara FC vs Persib Bandung
21 Juni 2021, Kick Off : 18.00 WIB
SEMIFINAL
Pemenang Laga 1 vs Pemenang Laga 3 (SF 1)
24 Juni 2021, Kick Off : 15.15 WIB
Pemenang Laga 2 vs Pemenang Laga 4 (SF 2)
24 Juni 2021, Kick Off : 18.00 wib
FINAL
Perebutan Tempat Ketiga
Tim Kalah di SF 1 vs Tim Kalah di SF 2
26 Juni 2021, Kick Off : 15.15 WIB
PEREBUTAN JUARA
Pemenang SF 1 vs Pemenang SF 2
26 Juni 2021, Kick Off : 18.00 WIB
VenueStadion Manahan, Solo
Live Indosiar & Vidio
Berita Terkait
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
-
Dua Striker Timnas Indonesia Ribut Sebelum Lawan Jepang, Redflag untuk Shin Tae-yong!
-
Pecah Telur di Kandang Persis Solo, Danilo Alves Berharap Terbukanya Pesta Gol
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Menangi Derby Jateng, Persis Solo Semakin Merana
-
Hasil Persis Solo vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Super Elja Menang 2-0
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Selamatkan PT Sritex Sukoharjo, Komisi VII DPR RI Sepakat Bakal Revisi UU Kepailitan
-
Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara