SuaraSurakarta.id - Kecelakaan tunggal akibat menabrak pohon jati merenggut korban jiwa di jalan Saradan-Pengkok, tepatnya di Dukuh Gembong, RT 04/RW 01, Desa Saradan, Karangmalang, Sragen, Senin (7/6/2021) dini hari.
Kejadian itu membuat sang pengendara motor yakni Juangsa Bagus Cahyono (27), warga Tanjung RT 12, Desa Celep, Kedawung, Sragen, tewas di lokasi kejadian.
Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 01.45 WIB. Saat itu, korban menggeber sepeda motor Honda Tiger berpelat nomor AD 2938 XH dari arah selatan menuju utara.
Di lokasi yang gelap karena kurangnya pencahayaan, korban kemungkinan hilang kendali dan sepeda motornya menabrak pohon jati di sisi kanan jalan yang sedikit menikung. Akibat kecelakaan itu, sepeda motornya terpental hingga ke tepi saluran irigasi dengan kondisi rusak parah.
“Sepeda motor terbakar. Sekok depan dan roda depan terlempar hingga kurang lebih 10 meter,” terang Hariyono, warga setempat dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com.
Kerasnya benturan membuat korban langsung meninggal dunia di lokasi. Ia mengalami luka parah pada bagian kepala, patah tulang lengan kiri, patah tulang paha kiri dan luka di sekujur tubuhnya.
Mendapat laporan dari warga, aparat Satlantas Polres Sragen bersama relawan PSC 119 Sukowati dan PMI Sragen mendatangi lokasi. Polisi meminta keterangan sejumlah saksi mata. Sementara sukarelawan dari PSC 119 Sukowati dan PMI Sragen mengevakuasi korban ke Kamar Jenazah RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen.
“Korban sudah meninggal dunia di lokasi kejadian. Selanjutnya, petugas mengevakuasi korban ke Kamar Jenazah RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen menggunakan Ambulans Rescue Medic Alfa 02,” jelas Wakil Ketua PMI Sragen, Suwarno.
Cerita Miris
Baca Juga: Santri Pesantren di Deli Serdang Tewas Diduga Dianiaya Senior
Meski demikian, kecelakaan itu memunculkan cerita miris. Sebelumnya, kecelakaan serupa di lokasi dan pohon jati yang sama juga menewaskan pengendara motor.
Kecelakaan itu baru saja terjadi Rabu (2/6/2021) malam. Kecelakaan pertama terjadi sekitar pukul 23.00 WIB, sementara kecelakaan kedua terjadi sekitar pukul 01.45 WIB.
Jenis kecelakaannya sama-sama kecelakaan tunggal yang dialami oleh pengendara sepeda motor. Kedua kecelakaan tunggal itu sama-sama merenggut satu korban jiwa yakni pengendara sepeda motor.
Jenis pohon yang ditabrak juga sama yakni pohon jati yang difungsikan sebagai turus jalan.
“Bedanya, korban kecelakaan pertama meninggal di RS. Korban kecelakaan kedua meninggal di tempat. Lokasi dan pohon yang ditabrak sama,” ujar Hariyono, warga setempat, kepada Solopos.com, Senin.
Korban kecelakaan tunggal yang pertama diketahui bernama Sumarwan (45), warga Sidodari, Pereng, Mojogedang, Karanganyar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM