SuaraSurakarta.id - Banyak negara-negara dunia termasuk Indonesia mengutuk keras tindakan penyerangan Israel terhadap Palestina. Sejak akhir Ramadhan lalu sampai saat ini konflik kedua negara itu belum juga reda.
Di Indonesia sendiri banyak publik figur, pejabat hingga masyarakat biasa memberikan dukungan kepada Palestina. Tak sedikit dari mereka ada yang membenci negara Israel atas perbuatannya itu.
Bahkan di twitter beberapa hari yang lalu banyak warganet yang menyebut Israel sebagai negara teroris.
Namun berbeda, dengan Budayawan Emha Ainun Nadjib yang justru menyerukan kepada umat Islam untuk tidak membenci Israel, meski negara tersebut selalu bertingkai dengan Palestina.
Baca Juga: Dukung Palestina, Emak-emak hingga Ojol Bakal Geruduk Kedubes AS Siang Ini
Salah satu faktor untuk tidak membenci Israel yakni karena mereka nmayoritas beragama Yahudi. Melalui video lawasnya yang kembali viral, Cak Nun menyampaikan alasan lainnya karena tokoh terbesar umat Yahudi tak lain adalah sosok Nabi Ibrahim.
Menurutnya, jika membenci Yahudi sama artinya dengan membuat umat Islam tidak bisa salat.
"Apa kamu benci Israel? Apa kamu juga benci orang Yahudi? Aku setiap ibadah selalu menyebut nama tokoh Yahudi kok, namanya Nabi Ibrahim. Jadi, kalau kamu benci Yahudi, kamu enggak bisa ibadah (salat), enggak bisa tahiat," katanya di dalam akun YouTube Cahaya Maiyah yang berjudul "Cak Nun: Jangan Benci YAHUDI !!!!!! DON'T HATE JEWS", pada 25 Mei 2016 silam.
Lebih lanjut Cak Nun mengaku saat sedang salat, ia tidak pernah lupa membaca bacaan tahiat akhir. Selain Nabi Muhammad, nama Nabi Ibrahim juga berulang kali diucapkan.
Dengan demikian, Cak Nun berpesan kepada umat Islam untuk sebaiknya saling menebar rasa cinta dan kasih sayang ketimbang kebencian.
Baca Juga: Kecam Penyerangan Israel ke Palestina, HMI Serang Gelar Aksi Teatrikal
"Jadi, kalian enggak usah benci siapa-siapa, ya. Tidak benci siapa pun, kalau ada yang salah, kita cintai dengan cara menghukum dia," ajak Cak Nun.
Berita Terkait
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
-
Serangan Udara Terbaru Israel di Gaza Tewaskan Puluhan Warga Sipil, Gencatan Senjata Masih Mandek
-
Tunggu Perintah Prabowo, RI Siap Evakuasi Warga Gaza: Pangkal Pinang jadi Lokasi Penampungan!
-
Bali Mau Jadi Seperti Israel? Gubernur Koster Usulkan Revolusi Pertanian Berbasis Teknologi!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita