SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sering tampil necis dan sporty dalam setiap kegiatan, termasuk blusukan ke berbagai wilayah di Kota Bengawan.
Salah satunya sepatu keluaran merek ternama Adidas dengan tipe Yeezy Boost 350 V2. Sepatu yang berwarna hitam dengan sedikit sentuhan putih itu kerap menemani putra sulung Presiden Jokowi.
Dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com, salah satu momen Gibran mengenakan sepatu Adidas Yeezy Boost 350 V2 adalah saat menyambut Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Loji Gandrung, beberapa waktu lalu.
Sepatu yang dikenakan Gibran itu terlihat serasi dengan celana hitam dan kemeja yang berwarna merah kemudaan itu. Ada pula sebuah jam tangan bermerek menghiasi tangan kanannya saat menerima kunjungan Ahok tersebut.
Lalu, berapa harga jual sepatu Adidas Yeezy Boost 350 V2 yang dikenakan Gibran?
Berdasarkan penelusuran Solopos.com dari situs belanja online luar negeri, sepatu dengan merek tersebut dihargai 1.389 Dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp20.361.351.
Harga sepatu Adidas Yeezy Boost 350 V2 ternyata jauh lebih mahal dibandingkan jam tangan yang dipakai Gibran.
Saat Gibran mengunggah foto dirinya di akun Instagram miliknya, ada jam tangan bermotif lebah yang melingkar di tangan kanannya.
Jam tangan yang terbilang unik itu menyita perhatian publik dan bikin penasaran harganya. Berdasarkan penelusuran Solopos.com, jam tangan yang digunakan Gibran termasuk jam tangan bermerek, yakni Gucci.
Baca Juga: Kecelakaan Usai Kebut-kebutan, Pemuda Ini Dibiarkan Terkapar di Jalan
Jam tangan Gucci bermotif lebah itu terlihat mewah dengan strap kulit berwarna cokelat dengan tipe Silver G-Timeless Web Bee. Jam tangan tersebut memiliki desain yang cukup unik di bagian depannya.
Untuk harganya sendiri, jam tangan Gucci tipe tersebut senilai 910 dolar AS atau setara Rp13 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?