Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Minggu, 28 Maret 2021 | 10:05 WIB
Bams Eks Samsons, Hotma Sitompul dan Desiree Tarigan. [Instagram]

"Yang penting adalah tidak benar adanya hubungan Mikha dengan Pak Hotma," ucap Philipus.

Seperti diberitakan sebelumnya, Rumah tangga orangtua Bams eks Samson, Desiree Tarigan dan Hotma Sitompul tengah bermasalah. Desiree sampai ngaku diusir dari rumah oleh pengacara kondang itu.

Ternyata, bukan cuma pernikahan orangtuanya saja yang diambang perpisahan.

Bams dan istrinya, Mikhavita Wijaya juga dalam proses cerai. Rumornya, perseteruan di dua rumah tangga itu saling terkait.

Baca Juga: Profil Hotma Sitompul, Ayah Bams Eks Samson yang Dituding Usir Istri

Mikha dikabarkan jadi selingkuhan Hotma yang merupakan ayah sambung Bams.

Bams eks Samsons tak membenarkan maupun menepis saat ditanya soal hal tersebut.

"Hmmm itu (Mikha selingkuh dengan Hotma) saya nggak bisa ngomong," kata Bams di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Jumat (26/3/2021).

Bams mengatakan bahwa perceraiannya dengan Mikha adalah hasil kesepakatan bersama.

"Kenapa? karena saya sama istri dalam good terms, in terms, (kesepakatan baik-baik) bercerai, tidak seperti ibu dan bapak saya," ujarnya.

Baca Juga: Pengacara Ungkap Penyebab Cerai Bams eks Samsons - Mikhavita Wijaya

Load More