SuaraSurakarta.id - Kontestan Indonesian Idol 2021, Michelle Kuhnle, resmi bergabung Persis Solo. Dia datang bukan untuk menjadi seorang pemain atau staff pelatih, melainkan didapuk sebagai public relations (PR) atau humas klub.
Kepastian ini diketahui melalui Instagram pribadi Michelle. Ia mencantumkan pekerjaan barunya di bio Instagram, juga mengunggah potret bersama sang presiden baru Kaesang Pangarep.
Dalam sebuah video wawancara bersama Pasoepati.net, Michelle mengaku bahwa ini adalah pengalaman baru dirinya berada di sebuah klub sepak bola. Meski begitu, ia memiliki semangat tinggi untuk turut berkontribusi untuk kota kelahirannya.
"Saya public relations. Jujur kaget banget. Sebelumnya belum pernah masuk dalam tim sepak bola. Jadi, ini seperti wow. Apalagi bisa berkontribusi di kota saya tercinta karena saya juga wong Solo, ya," kata Michelle.
Michelle sendiri merupakan gadis 17 tahun asli Surakarta. Beberapa waktu lalu, dirinya mencuri perhatian ketika mengikuti ajang pencarian bakat, Indonesian Idol 2021.
Ia membuat para juri luluh ketika membawakan lagu berjudul Moody's Mood For Love saat audisi. Michelle pun mendapat Golden Ticket untuk bisa melaju ke babak selanjutnya.
Namun, Michelle belum berkesempatan melangkah lebih jauh di Indonesian Idol 2021. Ia gugur di tahap Eliminasi 2.
Berita Terkait
-
Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Pelatih Persebaya Ungkap Rahasia Kalahkan Persis Solo
-
Bruno Moreira Catatkan Pertandingan ke-100 Bersama Persebaya
-
Persebaya Krisis Bek Hadapi Persis Solo, Misi Bangkit Tanpa 3 Pilar Kunci di GBT
-
Kembali Perkuat Lini Tengah, Fuad Sule Siap Tampil Perdana Bersama Persis Solo Lawan Persebaya
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
KGPH Mangkubumi Dinobatkan PB XIV, Kubu PB XIV Purboyo Bakal Tempuh Jalur Hukum
-
Momen Haru Wiranto Antar Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Doa dan Tangis Pecah di Pemakaman
-
Wong Solo Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Ceria, Sikat 4 Link Ini!
-
Komitmen Golkar di Tengah Tantangan Ekonomi: Alia Noorayu Laksono Turun Bantu Ratusan Keluarga
-
10 Babak Perebutan Takhta Keraton Solo: Kisah Lengkap Dua Putra Raja yang Saling Mengklaim