SuaraSurakarta.id - Piala Menpora 2021 resmi akan digelar pada 21 Maret 2021 mendatang. Para pemain dan ofisial diwajibkan mengikuti protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Sudjarno menyebutkan tim peserta harus menjalani tes usap antigen untuk setiap pertandingan Piala Menpora 2021 yang bakal digelar di Stadion Manahan Solo.
Hal itu sesuai Standard Operating Procedure (SOP) protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Selain itu, setiap pertandingan Piala Menpora 2021 hanya boleh dihadiri 200 orang yang terdiri dari pemain, pelatih, ofisial, anak gawang, media, tim medis, tamu, panitia, dan kelengkapan pertandingan.
"Kami akan matangkan, dan jika ada celah-celah akan diperbaiki, di Stadion Manahan Solo ini dilakukan simulasi antara tim medis, Satgas COVID-19, Menpora, termasuk panitia pelaksana lokal yang akan menggelar pertandingan itu," kata Sudjarno dilansir dari ANTARA Jumat (12/3/2021).
Baca Juga: Dutra Optimis Persija Bisa Lewati Grup Neraka Piala Menpora
Nantinya venue pertandingan dibagi ke dalam empat zona. Zona satu merupakan kawasan lapangan untuk pemain, ofisial, pelatih, anak gawang, perangkat pertandingan dan tim medis.
Zona dua meliputi lorong kamar ganti pemain. Zona tiga yakni tribun yang ditempati media, undangan atau pejabat PSSI. Sedangkan, zona empat adalah kawasan luar stadion yang diisi aparat TNI/Polri.
Sudjarno menjelaskan, sesuai protokol kesehatan, tim yang tiba di hotel pada dua hari sebelum pertandingan akan menjalani tes usap antigen.
Kemudian, pada hari pertandingan digelar semua pemain dan ofisial juga diharuskan menjalani lagi tes usap antigen.
Sudjarno menyatakan keberhasilan PSSI menggelar pertandingan uji coba timnas di Jakarta beberapa waktu lalu menjadi rujukan karena dinilai sempurna menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: Striker Anyar Borneo FC Amer Bekic Absen Dua Sesi Latihan
Pertandingan Grup A di Stadion Manahan Solo akan diikuti Arema FC, TIRA Persikabo, PSIS Semarang, dan Barito Putra, yang akan dibuka laga Arema melawan TIRA Persikabo.
Grup B bertanding di Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang dan diikuti Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, Persija Jakarta, PSM Makassar.
Grup C di Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung yang diikuti Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Madura United, PSS Sleman, dan Persela Lamongan.
Grup D di Stadion Maguwoharjo Sleman diikuti Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang, Persib Bandung, dan Bali United.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri