SuaraSurakarta.id - Polemik putusnya hubungan antara Kaesang Pangarep dengan Felicia Tissue terus bergulir.
Setelah ibunda Felicia, Meilia Lau ngamuk dengan mengunggah sejumlah umpatan di media sosial, kini giliran sang kakak, Daryl yang muncul ke permukaan.
Tak tanggung-tanggung, kakak laki-laki Felicia itu bahkan menyebut putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut telah mendustai kepercayaan adiknya.
"Sebagai perempuan setia dan berkomitmen, Felicia telah ditinggalkan tanpa kejelasan. Kecuali bukti jelas, ia telah dicurangi oleh pria yang saya percayai," kata Daryl dalam video yang diunggah di YouTube Felicia Tissue, Minggu (7/3/2021) dilansir Matamata.com.
Baca Juga: Usai Ngabalin, Giliran Ade Armando Bahas 'Janji Manis' Kaesang ke Felicia
Kepergian Kaesang Pangarep terjadi pada Januari 2021, tepatnya setelah ia melamar sang kekasih pada Desember 2020. Bukan mendadak hilang, tapi pengusaha 26 tahun ini sebenarnya telah memberikan surat buat Felicia Tissue.
"Dia menghilang setelah memberitahu adik saya melalui pesan teks tertulis, bahwa ayahnya juga menyetujuinya. Adikku kemudian dibuat bingung," tuturnya.
Felicia Tissue meminta kejelasan mengenai maksud surat tersebut.
"Mencoba menghubungi berulang kali, tetapi tidak ada jawaban. Dia mencoba menghubungi tantenya (Kaesang), kakak iparnya, bahkan ayahnya (Presiden Jokowi) melalui DM, tapi tidak berhasil," paparnya.
Daryl tak bisa membayangkan bagaimana perasaan adiknya saat itu. Terkatung-katung meminta kejelasan atas hubungan yang dijalani selama 5 tahun.
Baca Juga: Kakak: Kaesang Selingkuhi Felicia Tissue Secara Emosional dan Spiritual
"Saya tak bisa membayangkan, betapa tersiksanya dia. Tapi adikku terus percaya dan masih mendoakannya," kata kakak Felicia Tissue.
Adiknya itu bahkan mendatangi beberapa rumah ibadah demi mendoakan Kaesang Pangarep.
"Dia pergi ke gereja sebagai Kristen yang taat, ke kuil karena dari kepercayaan nenek moyang kami. Pergi juga ke masjid karena ia menghormati agama Islam," terangnya.
"Saya tak bisa berkata apa-apa, karena meski ia diperlakukan dengan jahat, ia tetap percaya pada pria yang dicintainya dengan tulus," ucap Daryl.
Namun usaha Felicia Tissue tampaknya berakhir sia-sia. Setelah beberapa hari terakhir ini mereka mendengar kabar Kaesang Pangarep punya pacar baru, Nadya Arifta.
"Lelaki ini berfoto dan ada video bersama perempuan yang seharusnya adalah rekan kerja dia dan adik saya," kata Daryl.
"Bagaimana bisa kamu melakukan itu?" ucap Daryl dengan tegas.
Melalui video tersebut, kakak Felicia Tissue bicara. Ia tak mau adiknya tersakiti lagi oleh Kaesang Pangarep.
"Semua perempuan pantas dihargai, dihormati dan dan diperlakukan dengan baik tanpa pengecualian, termasuk adikku," katanya.
Berita Terkait
-
Aurel Hermansyah Girang Unboxing Kado dari Kaesang dan Erina Gudono untuk Ultah Azura: Wow, Gemasnya!
-
Klaim Kaesang Bilang 'Jateng Is Red' Kena Kritik: Harusnya Pelangi
-
Nilai Wajar Kaesang Bilang 'Jateng Is Red Itu PSI', Sekjen: Mudahan-mudahan Jadi Kebun Mawar Semerbak
-
Kaesang Bongkar Alasan Gusti Bhre Mundur dari Pilkada Solo: Bukan Karena Mulyono
-
Apa Pekerjaan Kaesang? Sudah Tinggalkan Bisnis Demi PSI, Kini Jadi Jurkam
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta