SuaraSurakarta.id - Dikenal sebagai sosok yang merakyat, Presiden Indonesia Joko Widodo adalah pribadi yang baik kepada masyarakat dan para pegawainya.
Ia bahkan disebut tak pernah sekali pun marah para pegawai yang melayaninya di Rumah Dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung.
Hal tersebut diungkapkan Petugas Bagian Rumah Tangga Loji Gandrung, Biyanto. Menemani Jokowi selama dua periode 2005-2012 menjabat sebagai Wali Kota Solo, dia paham betul segala ativitas bapak tiga anak tersebut.
Ada berbagai kegiatan rutin yang dilakukan Jokowi saat tinggal di Loji Gandrung. Tentu saja, kegiatan itu bisa ditiru sang putra sulung Gibran Rakabuming Raka yang tinggal menunggu pelantikan sebagai wali kota.
Biyanto menuturkan, selama bulan Ramadhan Jokowi bersama keluarga besarnya melakukan Tarweh Keliling (Tarling) ke seluruh masjid yang ada di Surakarta.
“Pak Jokowi itu kalau mau berangkat Tarwe pasti menyiapkan beras dan alat-alat tulis untuk dibagikan kepada para jamaah meskipun hanya sedikit,” ungkap Biyanto saat berbincang dengan SuaraSurakarta.id.
Pria yang sudah mengabdi di Lodji Gandrung selama 17 tahun itu mengungkapkan, meskipun Jokowi pada waktu itu adalah seorang wali kota, selera makanan Jokowi sangat sederhana, sama seperti masyarakat pada umumnya.
“Pak Jokowi itu suka sekali makan nasi kucing. Setiap malam saya diminta oleh ajudan beliau untuk membelikan nasi kucing dua dan mendoan dua,” terang Biyanto.
Selain itu Presiden Jokowi juga sangat menyukai bistik lidah, kulit goreng dan nasi goreng. Menurut Biyanto Jokowi punya langganan nasi goreng di Sriwedari.
Baca Juga: Jokowi Mau Revisi UU ITE, Istana: Demokrasi Tanpa Kritik Seperti Kuburan
“Pak Jokowi itu sering nyantai sambil menikmati teh dan membaca koran di teras belakang. Beliau juga sering memperhatikan tanaman-tanaman yang ada di kebun belakang,” papar Biyanto.
Biyanto berharap pergantian Wali Kota dari tangan FX Hadi Rudyatmo ke Gibran Rakabuming Raka akan berdampak pada Kota Solo yang lebih baik.
“Semoga Mas Gibran nanti bisa menjadi pemimpin yang baik pada seluruh pegawainya serta baik pula dalam melayani masyarakat. Kalau bisa lebih baik lebih bagus,” pungkas Biyanto.
Kontributor: R Augustino
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
Polemik Nama Raja Keraton Solo: PB XIV Purboyo Pasrah Hadapi Gugatan LDA!
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Gibran Disebut Berpotensial Jadi Capres 2029, Jokowi Tegaskan Prabowo-Gibran Dua Periode
-
Resmikan Tiga Bangunan SD Negeri Solo, Respati Ardi Dorong Pendidikan Inklusif
-
Kubu PB XIV Purboyo Soal PN Solo Kabulkan Perubahan Nama: Keputusan yang Membawa Berkah!