SuaraSurakarta.id - Calon presiden 2024 dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha atau Giring Nidji berencana menemui Wali Kota Solo terpilih, Gibran Rakabuming Raka, Raby (10/2/2021) malam ini.
Namun sebelum pertemuan itu, mantan vokalis Nidji itu lebih dulu bersilaturahmi atai blusukan ke beberapa tempat di Kota Bengawan.
Dilansir Solopos.com--jaringan Suara.com sosok berusia 37 tahun itu tak menampik jika safari politiknya itu sebagai upaya menaikkan popularitas dan elektabilitas PSI maupun dirinya sebagai capres 2024.
Giring bahkan mengklaim seiring berjalannya waktu, elektabilitas partai termasuk dirinya terus meningkat menuju Polpres 2024 mendatang.
Baca Juga: Gibran Bakal Tiru Kebiasaan Wali Kota Solo Sebelumnya, Apa Itu?
"Bila ada hasil survei baru, angka kami trennya terus mengalami peningkatan, naik semuanya. Saya alhamdulillah masuk, sempat di peringkat delapan.
Namun, sosok kelahiran Jakarta itu enggan berpuas diri. Bahkan Giring menyebut saat ini terus menuju target lima besar yang dicanangkan.
"Ini mau kejar lima besar. Masih ada waktu dua tahun,” urai Giring yang dijadwalkan temui Gibran malam ini di Rumah Blogger Indonesia Solo.
Mengenai ketentuan Presidential Threshold 20 persen yang membuat PSI tidak bisa mengusung sendiri capres-cawapres, Giring membenarkannya. Namun hal itu tak menyurutkan tekad PSI menyuguhkan calon alternatif.
“Politik itu cair. Kami harus buktikan ke seluruh masyarakat bahwa PSI punya capres sendiri yang berbeda dengan capres lain. Bisa jadi alternatif pemimpin masa depan. Kita ketahui bersama sudah ada beberapa nama,” katanya.
Baca Juga: HPN 2021, Gibran Singgung Pemberitaan Media Soal Covid-19
Sosok yang juga Plt Ketua Umum DPP PSI itu menambahkan, dalam rangkaian tur daerah sebagai calon presiden atau capres, dia ikut membantu kegiatan sosial kemanusiaan kader PSI Solo menyemprotkan cairan disinfektan.
Berita Terkait
-
Tanggapi Desakan Jenderal Fachrul Razi dkk Copot Wapres, PSI Bela Gibran: Ini Mandat Rakyat!
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Disebut Mirip Gibran, TikToker Ini Punya Ibu dengan Wajah Seperti Iriana
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita