SuaraSurakarta.id - Penyanyi dan artis Gisella Anastasia alias Gisel ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pornografi. Hal itu dinyatakan Polda Metro Jaya setelah melakukan gelar perkara kasus video syur 19 detik itu.
Dilansir Solopos.com jaringan Suara.com, mantan mertua Gisel, Roy Marten, sekaligus kakek dari anak sang artis pun memberikan doa menyentuh kalbu bagi mantan istri Gading Marten tersebut.
Roy Marten mengaku belum pernah mendengar cerita dari Gisel soal kasus video syur sampai akhirnya ditetapkan sebagai tersangka. Meski demikian dia memberikan doa terbaik untuk ibu dari cucunya itu.
"Gisel enggak (pernah curhat)," terang Roy Marten, Selasa (29/12/2020).
Dia berharap Gisel kuat menghadapi masalah tersebut dan lekas kembali hidup normal.
"Ya kita doakan yang terbaik. Semoga cepat selesai masalahnya. Biar bisa hidup normal kembali," jelas Roy Marten.
Polisi pun menetapkan artis Gisel sebagai tersangka kasus video syur. Gisel dijerat dengan UU Pornografi.
"Menaikkan status yang tadinya saksi kepada saudari GA sebagai tersangka," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (29/12/2020).
Diketahui, Polda Metro Jaya telah menahan dan menetapkan dua tersangka dalam perkara penyebaran video syur mirip Gisel, atas nama PP dan MN.
Baca Juga: Terseret Kasus Video Syur, Gisel Dinilai Panik Sampai Datangi Hotman Paris
Usai penetapan tersangka, akun instagram Gisel yakni @gisel_la langsung dibanjiri beragam komentar hingga lebih dari 8 ribu.
Gisel kali terakhir mengupdate kemarin dengan menampilkan foto endorse sebuah produsen korset.
Uniknya, warganet alias netizen justru saling serang berkaitan dengan kasus tersebut. Ada yang memberi dukungan, serta tak sedikit yang mencaci ibu satu anak tersebut.
"Pamer body juga percuma....udh dinikmati org lain selain suami sendiri," tulis @wulan_ahmad91.
"2017....papading menangis mendengarnya," tambah akun @mirnaliaseptiani.
Maupun "Karir hancur oleh 19 detik.... Tetap putus asa dan ga usah semangat," timpal @nicoriana.depok.
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Perluasan Jangkauan Bank Jakarta: Hadirnya KCP UNS, Solusi Keuangan Tepat di Jantung Kampus
-
Mengenang Kedekatan Sang Maestro Dalang Ki Anom Suroto bersama Puspo Wardoyo
-
Sempat Ditunjukkan Ijazah Asli Jokowi, Ini Respon Relawan Projo
-
Budi Arie Akui Ada Arahan dari Jokowi, Tetap Dukung Pemerintah Prabowo-Gibran
-
Ketum Projo Budi Arie Temui Jokowi, Ini yang Dibahas