SuaraSurakarta.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta didesak segera menggelar rapid test antigen gratis untuk warga.
Desakan itu dilontarkan tokoh muda Kota Solo, BRM Kusumo Putro melihat kenaikan konfirmasi positif Covid-19 yang cukup tinggi di Kota Bengawan dalam beberapa waktu terakhir.
"Langkah ini (rapid antigen gratis) segera dilakukan mengingat sudah banyak warga Solo pada berjatuhan karena positif corona," kata Kusumo, Sabtu (26/12/2020).
"Pelaksanaanya bisa dilakukan di berbagai tempat mulai perkantoran, rumah sakit, kantor kecamatan hingga kelurahan dan lainnya," tambahnya.
Mengenai pembiayaan, Kusumo menyebut Pemkot bisa meminta bantuan anggaran dari pemerintah pusat.
Terlebih, lanjut dia, pemerintah pusat menggelontorkan anggaran yang tinggi untuk penanganan wabah ini.
"Kondisi ekonomi masyarakat saat ini terpuruk, sehingga sangat berat jika harus biaya sendiri," tegas dia.
Jika bisa teralisasi, Kusumo menyebut rapid antigen gratis untuk masyarakat bisa menjadi contoh atau pilot project daerah lain.
"Ini bisa menjadi project percontohan bagi daerah lain untuk melakukan langkah serupa agar masyarakat terhindar dari kematian," tukas Kusumo.
Baca Juga: Siap-siap, Warga yang Keluar-Masuk Jakarta Akan Dites Rapid Antigen Acak
Sosok yang juga anggota Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Surakarta itu menambahkan, kekhawatiran makin menjadi tak kala pemerintah tidak segera memberikan vaksin kepada masyarakat.
"Untuk mencegah agar penyebaran Covid-19 tidak menjadi bom waktu, harus ada langkah serius dan kongkrit dari pemerintah," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Mural One Piece Menjamur dekat Rumah Jokowi, Dihapus Demi 'Kondusif'
-
Rencana Sekolah Gratis Program Pemerintah, FX Rudy Sebut Beratkan APBD
-
CEK FAKTA: Program Tambal Ban Gratis Pemkot Solo, Nyata atau Palsu?
-
Solo Great Sale 2024 Berikan Kontribusi Positif Bagi Pajak Daerah
-
Pemkot Solo Terima Motor Listrik Hasil Konversi dari Kementerian ESDM, Hemat BBM Tahunan Rp 3 Jutaan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!
-
5 Kuliner Lezat Keraton Solo yang Hampir Punah, Di Balik Hangatnya Aroma Dapur Para Raja
-
7 Fakta Watu Gilang yang Menjadi Penentu Legitimasi Raja Keraton Surakarta
-
7 Makna Gelar Panembahan dalam Sejarah Keraton Kasunanan Surakarta
-
KPU Solo Bantah Musnahkan Arsip Dokumen Jokowi