Termasuk Titik Awal Api, Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Hotel Grand HAP Solo

Polresta Solo terus mendalami penyebab kebakaran di Hotel Grand HAP Solo, Jumat (7/3/2025) malam sekitar pukul 19.00 WIB.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 08 Maret 2025 | 13:59 WIB
Termasuk Titik Awal Api, Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Hotel Grand HAP Solo
Kapolresta Solo Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo mengcek lokasi kebakaran Hotel Grand HAP Solo, Jumat (7/3/2025) sekitar pukul 19.00 WIB. 

SuaraSurakarta.id - Polresta Solo terus mendalami penyebab kebakaran di Hotel Grand HAP Solo, Jumat (7/3/2025) malam sekitar pukul 19.00 WIB.

Seperti diketahui, kebakaran terjadi di lantai lima. Sumber api disebut berasal dari bawah kasur salah satu kamar.

Kapolresta Solo Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo membenarkan adanya laporan mengenai titik awal api.

"Tapi masih kita dalami, kami tak mau berspekulasi apapun. Penyebabnya akan kita lakukan penyelidikan lebih dalam," kata Catur, Sabtu (8/3/2025).

Baca Juga:Asyik Pesta Miras di Banjarsari, 5 Remaja Diamankan Tim Sparta Polresta Solo, Ini Barang Buktinya

Sementara General Manager Hotel Grand HAP Solo, Nani Maharani menyampaikan kebakaran terjadi tepatnya pukul 19.06 WIB di salah satu kamar, yakni 503 di lantai 5 hotel tersebut.

"Jadi tadi sebetulnya hanya terjadi di lantai 5 di satu kamar. Asapnya yang naik, jadi itu yang membuat tamu panik. Tapi sebenarnya aman-aman saja dan sudah dipadamkan," ucap Nani.

Saat ditanya titik mula api berasal dan penyebab awal munculnya api tersebut, Nani mengaku belum mengetahuinya dan sedang menunggu hasil pemeriksaan dari kepolisian dan pemadam kebakaran (Damkar).

Nani pun menegaskan bahwa pihaknya akan bertanggung jawab sepenuhnya atas korban yang terdampak kebakaran malam itu.

Sementara untuk penghuni lainnya, terutama yang berada di bawah lantai 5, kata dia, masih tetap aman untuk dihuni dan tidak ada pengunjung yang check out setelah kejadian malam itu.

Baca Juga:Niat Terselubung Pria Boyolali, Tanam Sabu di Solo untuk Diedarkan

"Tadi HRD kami juga sudah melihat di rumah sakit, yaitu Kasih Ibu dan DKT. Dan semuanya aman hanya sesak napas," kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak