"Sementara sama Mas Kaesang belum, kalau sama tim-timnya sudah sering ketemu. Karena memang jadwal Mas Kaesang padat, bolak balik Solo, Jakarta dan Depok, beliau kan saat ini sedang mempelajari pemetaan di wilayah Depok," tandasnya.
Ardianto menambahkan Kota Solo dipimpin Mas Kaesang tidak kalah sama Mas Gibran. Apalagi dulu bapaknya mimpin Kota Solo yang bagus, terus Mas Gibran sebagai anak muda yang lompatannya untuk pembangunan Kota Solo juga bagus.
"Jadi nanti dipegang Mas Kaesang akan sama, bahkan tidak akan kalah sama Mas Gibran. Makanya kita dorong Mas Kaesang untuk ke Kota Solo," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Baca Juga:PSI Tenang, Enggak Masalah Soal Leader Koalisi Maupun Pelabuhan Kaesang, Semua Demi Perubahan Depok