SuaraSurakarta.id - Piala dunia merupakan pesta terakbar dalam olahraga sepak bola. Semua pemain memiliki impian untuk bermain di Piala Dunia.
Namun, tak semua bintang sepak bola dunia bermain di Piala Dunia 2022 yang akan tersaji pada 20 November mendatang di Qatar.
Alasan beberapa bintang sepak bola tidak bisa mentas di Piala Dunia 2022. Karena gagal membawa negaranya lolos ke babak kualifikasi atau dikarenakan cedera.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut sebelas pemain bintang yang gagal bermain di Piala Dunia 2022.
Baca Juga:Deretan Ayah yang Pernah Melatih Anaknya di Piala Dunia
Posisi Kiper
Di posisi kiper nama David De Gea tentu kemampuannya selama bertahun-tahun tidak diragukan lagi. Sayangnya, pemain Mancherter United itu tidak terpilih oleh Luis Enrique ke daftar tiga penjaga gawang yang dibawa Timnas Spanyol.
Bek Tengah
Nama besar Leonardo Bonucci dan Sergio Ramos yang tidak bermain di Piala Dunia 2022 tentu sangat disayangkan.
Leonardo Bonucci harus menerima kenyataan pahit. Lantaran Timnas Italia gagal lolos di babak kualifikasi. Sedangkan untuk Sergio Ramos, meski sudah bermain reguler di PSG, ia masih tidak panggil Luis Enrique di skuad Timnas Spanyol.
Baca Juga:Peserta Piala Dunia 2022 Gagal Menang Gara-gara Striker Persija Jakarta
Bek Sayap
Bek sayap kiri andalan Real Madrid David Alaba dan bek sayap kanan adalan Juventus Juan Cuadrado tidak akan tampil di edisi Piala Dunia 2022.
Pasalnya kedua negara yang mereka perkuat yakni Austria dan Kolombia harus tersingkir di babak kualifikasi.
Gelandang
Jorginho, Martin Odegaard dan Marco Verrati adalah nama-nama gelandang ternama yang gagal mentas di Piala Dunia 2022.
Jorginho dan Marco Verrari gagal main di pesta akbar sepak bola itu setelah Timnas Italia tidak lolos babak kualifikasi. Nasib serupa juga dialami gelandang Arsenal Martin Odegaard yang gagal membawa negaranya Norwegia ke Piala Dunia 2022.
Penyerang
Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Erling Haaland adalah tiga penyerang kelas wahid yang bermain di klub top Liga Inggris.
Kegagalan Mohamed Salah dan Erling Haaland bermain di Piala Dunia 2022 lantaran tak mampu mengantarkan negaranya lolos di babak kualfikasi. Sedangkan Roberto Firmino tidak dipanggil pelatih Tite ke daftar 26 skuad Timnas Brazil.
Diyakini jika pemain-pemain bintang di atas digabungkan dalam satu tim untuk bermain di Piala Dunia 2022. Tim mereka pasti bakal menjadi kandidit kuat untuk menjuarai turnamen bergengsi tersebut.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan