Gibran Jadi Kandidat Kuat Gubernur Jateng Versi Charta Politika, Unggul Jauh dari Tokoh Lainnya

Survei dilakukan Preferensi Sosial dan Politik Masyarakat Provinsi Jawa Tengah dilakukan pada tanggal 14-19 Februari 2022.

Ronald Seger Prabowo | Bagaskara Isdiansyah
Kamis, 14 April 2022 | 15:31 WIB
Gibran Jadi Kandidat Kuat Gubernur Jateng Versi Charta Politika, Unggul Jauh dari Tokoh Lainnya
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka. [ANTARA/Aris Wasita]

SuaraSurakarta.id - Charta Politika Indonesia merilis hasil sirveu terbaru berkaitan dengan pemilihan Gubernur Jawa Tengah mendatang.

Hasilnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menempati posisi tertinggi untuk menjadi pengganti Ganjar Pranowo.

Survei dilakukan Preferensi Sosial dan Politik Masyarakat Provinsi Jawa Tengah dilakukan pada tanggal 14-19 Februari 2022.

"Dalam simulasi calon Gubernur Jawa Tengah, nama Gibran Rakabuming Raka menduduki peringkat pertama dengan 28.5% masyarakat yang memilih namanya," kata Direktur Eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya, Kamis (14/4/2022).

Baca Juga:Survei Charta Politika Soal Capres; Ganjar Pranowo Lebih Superior dari Prabowo dan Anies di Jawa Tengah

Dalam survei itu, Gibran juga unggul jauh dari tokoh lain. Wakil Gubernur Jawa Tengah saat ini, Taj Yasin Maimoen berada di bawah Gibran dengan 11,3 persen.

Sementara di urutan ketiga ada Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (Hendi) dengan 6 persen.

Lalu mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dengan angka 3,7 persen, di urutan kelima ada Sudirman Said dengan angka 3,6 persen.

Disusul dengan Bupati Banyumas Achmad Husein di bawahnya dengan angka 3,4 persen, lalu Rustiningsih dengan angka 2,2 persen.

Kemudian ada nama Komjen Condro Kirono dengan angka 1,7 persen sementara untuk nama lainnya sebesar 2,7 persen.

Baca Juga:Hore! Gibran Sebut Pusat Keramaian Seperti Night Market dan Sunday Market akan Segera Digelar

"Adapun yang tidak tahu atau tidak menjawab sebesar 37 persen," tuturnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak