Larang Konvoi Usai Persis Solo Juara, Gibran akan Ajak Suporter Lihat Piala Liga 2

Pemkot Solo melarang ribuan suporter Persis Solo konvoi arak-arakan juara Liga 2 dengan piala. Larangan tersebut membuat suporter marah di medsos

Budi Arista Romadhoni
Rabu, 05 Januari 2022 | 07:33 WIB
Larang Konvoi Usai Persis Solo Juara, Gibran akan Ajak Suporter Lihat Piala Liga 2
Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto (dua dari kanan) dan Manager Persis Solo Jacksen F. Tiago (kiri) saat menyerahkan Piala Liga 2 Indonesia 2021 kepada Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka (dua dari kiri) didampingi Wakil Wali Kota Surakarta, Teguh Prakosa,(kanan depan) di Rumah Dinas Wali Kota Loji Gandrung Solo, Sabtu (1/1/2022). [ANTARA/Bambang Dwi Marwoto]

SuaraSurakarta.id - Suporter Persis Solo masih tidak diperbolehkan merayakan gelar juara klub kesayangan mereka. Larangan tersebut tentu saja datang dari sang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. 

Pemkot Solo melarang ribuan suporter Persis Solo konvoi arak-arakan juara Liga 2 dengan piala. Larangan tersebut membuat suporter marah di media sosial (medsos).

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun menjadi pelampiasan kemarahan suporter.

Menyadur dari Timlo.net, Gibran pun angkat bicara dengan menegaskan pihaknya mengizinkan suporter euforia dengan Piala Liga 2. Namun, konsepnya tidak konvoi.

Baca Juga:Jelang Putaran Kedua Liga 1, Pemain Muda Persis Solo Direkrut Persija Jakarta

“Saya berikan izin suporter euforia dengan Piala Liga 2. Konsepnya bukan konvoi, tapi melihat Piala Liga 2,” ujar Gibran Selasa (4/1/2022).

Gibran mengakui adanya kekecewaan suporter itu. Ia pun mengingatkan pada suporter agar bisa memahami situasi saat ini yang masih pandemi.

“Opo pengen keno varian Covid-19 Omicron?. Saya sudah dihubungi manajemen Persis Solo soal itu (euforia dengan Piala Liga 2). Ini sedang diurus Kevin Nugroho (Komisaris Utama, Kevin Nugroho),” katanya.

Meskipun demikian, putra Sulung Presiden Jokowi itu, memberikan syarat setiap peserta wajib nonton Piala Liga 2 melakukan swab antigen dan acara yang digelar bukanlah arak-arakan.

“Tanya saja manajemen (Persis), saya sudah setuju asal diswab semua suporternya. Kasihan adik-adik kita yang mau PTM (Pembelajaran Tatap Muka) sudah 100 persen,” tukas dia.

Baca Juga:Gibran Tegaskan Tak Ada Arak-arakan Persis Solo Juara, Namun Siapkan Agenda Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak