Persis Solo Raih Tiket Promosi Liga1, Gibran Rakabuming: Lanjutkan Juara Liga 2!

Bermain di Liga 1 merupakan penantian panjang Persis Solo selama 14 tahun.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 28 Desember 2021 | 12:00 WIB
Persis Solo Raih Tiket Promosi Liga1, Gibran Rakabuming: Lanjutkan Juara Liga 2!
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kedua dari kiri) didampingi Ketua Panpel Ginda Ferachtriawan (kiri) menghadiri pelepasan suporter Persis Solo menuju Bogor dari halaman Balai Kota Solo, Rabu (15/12/2021). [Istimewa/Humas Pemkot Solo]

SuaraSurakarta.id - Persis Solo berhasil promosi ke kasta kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia Liga 1 musim depan.

Ini setelah tim laskar Sambernyawa menang dengan skor 2-1 atas Martapura Dewa United di babak semifinal di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (27/12/2021) malam.

Bermain di Liga 1 merupakan penantian panjang Persis Solo selama 14 tahun.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun mengucapkan selamat untuk Persis Solo setelah lolos ke final Liga 2 dan promosi ke Liga 1 musim depan.

"Selamat buat Persis promosi ke Liga 1," ungkap Gibran saat ditemui, Selasa (28/12/2021).

Baca Juga:RANS Cilegon FC Menang, Gading Marten Sambut Raffi Ahmad di Liga 1

Pemain belakang Martapura Dewa United Hery Susilo (ketiga kiri) menghadang percobaan tembakan dari penyerang Persis Solo Alberto Goncalves dalam pertandingan semifinal Liga 2 antara Martapura Dewa United melawan Persis Solo di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pemain belakang Martapura Dewa United Hery Susilo (ketiga kiri) menghadang percobaan tembakan dari penyerang Persis Solo Alberto Goncalves dalam pertandingan semifinal Liga 2 antara Martapura Dewa United melawan Persis Solo di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (27/12/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Gibran tetap mentargetkan Persis Solo juara Liga 2. Di babak final, tim milik Kaesang Pangarep ini akan menantang tim milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon.

"Tetap di target juara. Kan sudah masuk final," ungkap dia.

Menurutnya, permainan Persis cukup bagus pada pertandingan semalam. Diakuinya, Dewa United tidak gampang dan bermain bagus.

"Mainnya bagus semalam. Tinggal melawan Rans Cilegon nanti," paparnya.

Terkait akan bertanding di kasta tertinggi musim depan, Gibran berharap Persis bisa bersaing.

Baca Juga:Ahmad Bustomi Resmi Berseragam Persija Jakarta

Mengenai pemain yang akan direkrut, Gibran enggan membeberkan rencana Persis kedepan.

"Nanti saja lah. Sudah bagus-bagus semua kok pemainnya. Untuk home base, jelas di Stadion Manahan," tandas dia.

Gibran meminta agar suporter Persis jangan konvoi untuk merayakan lolos ke Liga 1. Suporter dan masyarakat diminta juga tidak menggelar nonton bareng.

"Sekali lagi untuk pendukung Persis hindari dulu kerumunan. Euforia dikurangi dan tidak turun ke jalan untuk konvoi menjelang tahun baru ini," pungkasnya.

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini