Eks Persis Solo Menggila, Dewa United vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang

Tiga mantan pemain Persis Solo yakni Slamet Budiyono, Rishadi Fauzi, dan Hapidin menggila di laga tersebut.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 16 Desember 2021 | 23:11 WIB
Eks Persis Solo Menggila, Dewa United vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Pemain PSIM Yogyakarta, Hapidin (kiri) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Dewa United dalam pertandingan Grup Y babak 8 Besar Liga 2 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (16/12/2021). [Dok PSIM Yogyakarta]

PSIM Yogyakarta akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-69, ketika gelandang Hapidin melepaskan tendangan yang merobek jala gawang Martapura Dewa United dan mengubah skor kembali sama kuat 1-1.

Sugeng Effendi hampir saja membawa PSIM Yogyakarta berbalik unggul andai tendangannya tidak membentur mistar gawang setelah mendapatkan bola muntah dari tinjuan Rivky Mokodompit.

Dewa United kembali unggul 2-1 setelah pemain pengganti Rishadi Fauzi mencetak gol pada menit 81 setelah menerima umpan dari Rangga Muslim.

Laskar Mataram menyamakan kedudukan pada menit 90+3 melalui tendangan keras dari luar kotak penalti, dari Sugeng Effendi, yang membuat skor menjadi 2-2 dan bertahan hingga pertandingan berakhir. (ANTARA)

Baca Juga:Mengejutkan! Persis Solo Rekrut Roberto Rigyaldo, Ternyata Ini Sosoknya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini