Keturunan Pangeran Palestina, Potret Kakek Nenek Bella Hadid

Selain kemanusiaan, usut punya usut ternyata alasan lain yang menyertai aksi Bella itu adalah karena leluhurnya yang berdarah Palestina.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 20 Mei 2021 | 20:00 WIB
Keturunan Pangeran Palestina, Potret Kakek Nenek Bella Hadid
Bersama sejumlah sahabat, Bella Hadid turun ke jalan membela Palestina dari kekejaman Israel. [Instagram]

SuaraSurakarta.id - Model berkebangsaan Amerika Serikat, Bella Hadid selama ini lantang membela Palestina yang sedang berkonflik dengan Israel.

Selain kemanusiaan, usut punya usut ternyata alasan lain yang menyertai aksi Bella itu adalah karena leluhurnya yang berdarah Palestina.

Selain kemanusiaan, usut punya usut ternyata alasan lain yang menyertai aksi Bella itu adalah karena leluhurnya yang berdarah Palestina.

Bella Hadid memiliki darah Palestina dari sang ayah. Ia punya kakek bernama Anwar Mohamed Hadid dan nenek yang bernama Khairiah Daher Hadid.

Baca Juga:Moledoko : Sikap Indonesia Terhadap Palestina Tidak Pernah Berubah

Ia menyebut bahwa neneknya masih keturunan Pangeran Nazaret dan Penguasa Galilea.

Potret kakek nenek Bella Hadid. [Instagram/bellahadid]
Potret kakek nenek Bella Hadid. [Instagram/bellahadid]

"My Teta and my Jido's wedding in Nazareth, Palestine in 1941. Princess Khairiah Daher Hadid (Whom i was given my middle name Khair). Grand Daughter of the Prince of Nazareth and the Ruler of Galilee, Married professor Anwar Hadid , from the Hadid Quarters of Safad, Palestine of a Prominent Al Haj and Shiek Mohamed Hadid of Safad," tulis Bella Hadid dilansir Matamata.com.

Pasangan kakek nenek Bella Hadid memiliki 8 anak, salah satunya ayah Bella. Ia pun menunjukkan potret lawas sang ayah dan saudara-saudaranya saat masih muda.

Potret kakek nenek Bella Hadid. [Instagram/bellahadid]
Potret kakek nenek Bella Hadid. [Instagram/bellahadid]

Bella Hadid menceritakan bahwa keluarga ayahnya mengungsi di tahun 1948. Mereka jadi pengungsi di Suriah, Lebanon, dan Tunisia.

Untuk itu, Bella mengaku bahwa aksinya membela Palestina adalah sebagai bukti dia mencintai leluhurnya dan demi kedamaian.

Baca Juga:Detik-detik Wanita Palestina Ditembak Militer Israel, Bawa Senapan M16

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak