SuaraSurakarta.id - Berbagai cara dilakukan masyarakat saat memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) , Kamis, (20/5/2021).
Termasuk yang terlihat di Terminal Tirtonadi Solo. Untuk menjunjung rasa nasionalisme, ratusan komunitas awak bus, pegawai terminal, porter, hingga calon penumpang kompak menyanyikan lagu Indonesia Raya.
"Hal ini kita lakukan untuk menjunjung rasa nasionalisme para pegawai, penumpang, hingga kru bus di lingkungan Terminal Tirtonadi," ungkap Kepala Terminal Tipe A Tirtonadi Solo Joko Sutrisno.
Acara yang dilakukan pada pukul 10.00 WIB, menurut Joko serempak para pekerja membawa puluhan bendera merah putih yang sudah disiapkan oleh petugas terminal.
Baca Juga:Mengunjungi Museum di Hari Kebangkitan Nasional
Dengan mengayunkan bendera, mereka secara bersama menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang berlangsung di sisi timur terminal.
Tak hanya para pekerja saja yang melakukannya. Para calon penumpang buspun juga serempak berdiri begitu mendengar lantunan lagu kebangsaan.
"Mereka bernyanyi bersama. Baik calon penunpang bus maupun pekerja di terminal. Sementara kalau untuk calon penumpang bus mereka bernyanyi diruang tunggu diiringi lagu yang kita putar melalui sound yang berada setiap sudut ruangan," tuturnya.
"Minimal untuk terus menggugah rasa nasionalisme bagi generasi milenial, bahwasannya kita kita yang sudah tua masih semangat untuk NKRI," tegasnya.
Muhammad Kasan, salah satu komunitas awak bus, senang bangga bisa melakukan hal demikian secara bersama. Dia menceritakan sudah lama tak menyanyikan lagu Indonesia Raya. Hal ini ia lakukan lagi secara bersama, membuat bulu kuduk merinding.
Baca Juga:Lagu Indonesia Raya Diputar di Pasar Beringharjo, Welas Sempat Lupa Lirik
"Senang, bangga mas. Baru kali ini di terminal membuat acara memperingati Hari Kebangkitan Nasional gunakan bendera dan nyanyi bersama. Merinding rasanya," tuturnya.
Dirinya berharap di Harkitnas ini, pandemi Covid-19 segera berakhir dan bisa bekerja dengan normal.
Kontributor : Budi Kusumo