SuaraSurakarta.id - Elektabilitas pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah (Jateng) Andika Perkasa-Hendra Prihadi (Hendi) masih unggul atas paslon Ahmad Lutfhi-Taj Yasin di Pilgub Jateng 2024.
Dalam hasil survei terbaru dari Lembaga Survei Saiful Mujani Research & Consulting (SRMC), Paslon 01 Andika Perkasa-Hendi dengan 50,4 persen, sedangkan Paslon 02 Ahmad Lutfhi-Taj Yasin sebesar 47,0 persen.
Mantan Presiden Jokowi pun menanggapi hasil survei terbaru tersebut. Jokowi pun merasa tidak percaya dengan survei yang menyebut paslon yang didukung yakni Ahmad Lutfhi-Taj Yasin kalah.
"Siapa yang bilang, siapa yang bilang. Surveinya apa?," terang dia saat ditemui usai sarapan bareng Ahmad Lutfhi-Taj Yasin dan sejumlah artis di Soto Triwindu, Minggu (17/11/2024).
Baca Juga: Hari Jadi Partai Golkar: Momentum Menangkan Pilgub Jateng dan Pilkada Solo 2024
Jokowi minta agar masyarakat bisa melihat survei-survei yang ada. "Dilihat saja. Survei-survei semuanya dilihat," jelas mantan Wali Kota Solo ini.
Ketika ditanya optimisnya berapa persen untuk kemenangan Ahmad Lutfhi-Taj Yasin, Jokowi menyebut nanti dilihat saja.
"Ya, nanti dilihat, nanti dilihat, nanti dilihat," ungkapnya.
Jokowi mengaku tidak akan sombong meski merasa yakin Ahmad Lutfhi bakal menang.
"Nggak usah sombong," kata dia.
Baca Juga: Soal Dukungan Prabowo Subianto ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Pasbata: Atas Nama Ketum Gerindra
Jokowi menyebut masih banyak masyarakat Jateng itu yang masih bimbang belum menentukan pilihannya. Jokowi minta agar mereka bisa diyakinkan soal pemimpin untuk Jateng ke depan.
Berita Terkait
-
Ketika Isu Ijazah Palsu Jokowi Makin Menggema
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Antara Dukungan Rakyat dan Tudingan Ijazah Palsu, Citra Jokowi di Ujung Tanduk?
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
-
Geger! Massa Geruduk Rumah Jokowi di Solo, Tuntut Kejelasan soal Ijazah
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM