SuaraSurakarta.id - Acara Puncak HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional Indonesia atau Dekranas dihadiri oleh Ibu Negara sekaligus Pembina Dekranas, Iriana Jokowi yang dibuka di Hotel Alila Solo, Rabu (15/5/2024).
Puncak acara perayaan HUT ke-44 Dekranas dimulai pada tanggal 15 Mei dengan upacara syukuran dan pembukaan Expo.
Ibu Negara Iriana bersama Ketua Umum Dekranas Wury Ma'ruf Amin, beserta seluruh Pengurus Pusat Dekranas dan Anggota OASE Kabinet Indonesia Maju kemudian melakukan peninjauan Expo di Lapangan Pamedan Pura Mangkunegaran.
Dalam sambutannya, Iriana memuji penampilan ratusan peserta dan undangan yang mayoritas adalah anggota Dekranasda. Mereka berani berani menunjukkan produk pakaian lokal dari daerah asal.
Baca Juga: Heboh Bungkus Kondom dan Botol Bekas Miras Ditemukan di Taman-taman di Solo
"Ya tadi masuk pangling semua karena ibu-ibu semua yang hadir di sini pakai kain masing-masing dari daerah dan di hari yang istimewa ini saya mengucapkan selamat hari ulang tahun di Dekranas ke 44. Saya resmi saya buka Expo Dekranas 2024 terima kasih," jelasnya.
Ketua Umum Dekranas, Wury Ma'ruf Amin, menyampaikan bahwa sejak didirikan 44 tahun yang lalu, perjalanan panjang Dekranas penuh dengan tantangan dan juga prestasi yang membanggakan.
"Kita telah mendengar dan melihat bagaimana produk industri kerajinan Indonesia menjadi pusat perhatian dan mendapat pengakuan baik di tingkat nasional maupun internasional. Mari kita terus tumbuh bersama menginspirasi satu sama lain dan mengangkat warisan budaya bangsa ke tingkat yang lebih tinggi," ajak Wury.
Wakil Ketua Harian I Dekranas sekaligus Ketua Panitia Pelaksana Peringatan HUT ke-44 Dekranas, Loemongga Agus Gumiwang menyampaikan bahwa tema tahun ini adalah 'Tumbuh Bersama, Majukan Warisan Bangsa' yang mencerminkan semangat untuk mewujudkan visi dan misi Dekranas.
"Dengan tema ini, kami mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk turut serta dalam memelihara dan mengembangkan produk kriya dan wastra, yang merupakan bagian tak terpisahkan dari kekayaan budaya Indonesia," jelas Loemongga.
Baca Juga: Embarkasi Solo Sudah Berangkatkan 3.600 Calon Haji, Tiga Orang Terpaksa Dipulangkan
Diketahui bahwa HUT Dekranas jatuh pada tanggal 3 Maret. Loemongga menjelaskan berbagai rangkaian acara sudah digelar sejak Maret 2024 berupa pelatihan, pendampingan, dan workshop yang bersinergi dengan semua Kementerian/Lembaga ex officio Dekranas. Termasuk, kegiatan bazar sembako murah sebagai bentuk berbagi kepada masyarakat.
Berita Terkait
-
Ada 'Wisata Jokowi' di Solo yang Sempat Bikin Wamendagri Penasaran, Apa Itu?
-
Libur Lebaran di Solo: Rekomendasi Kolam Renang Keluarga yang Asyik
-
8 Rekomendasi Tempat Wisata di Solo, Kunjungi Bersama Keluarga saat Pulang Kampung
-
Anime Solo Leveling: Teori di Balik Sung Jin-Woo Mampu Mengerti Bahasa Monster
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Tewaskan Bocah 12 Tahun, Ini Kronologi Pohon Tumbang di Bumi Sekipan Tawangmangu
-
Lebaran Kelabu: Pohon Tumbang di Bumi Sekipan Tawangmangu, Bocah 12 Tahun Meninggal Dunia
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total