SuaraSurakarta.id - Sekitar 500 peserta mengikuti Pesta Rakyat IM3 dalam rangka merayakan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Alun-alun Utara Keraton Kasunanan Surakarta, Sabtu (19/8/2023).
Ada berbagai macam perlombaan yang digelar dalam Pesta Rakyat IM3 tersebut. Mulai balap bakiak tarik tambang, panjat pinang, Balap Karung, dan Sendok Kelereng.
Berbagai komunitas pun turut memeriahkan kegiatan di Pesta Rakyat IM3, seperti komunitas sepeda, zumba, penampilan dari band atau musisi setempat, Stand-up Comedy Campus, dan pertunjukan tradisional yang mencerminkan ciri khas setiap kota. Ada juga game-game berhadiah dan stand-stand UMKM.
Pesta Rakyat IM3 ini untuk mengajak seluruh masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda, agar terus melestarikan berbagai tradisi menyambut perayaan kemerdekaan serta berpartisipasi dalam berbagai keseruan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia.
Baca Juga: Empat Penyanyi Lintas Generasi Berkolaborasi dalam Kampanye Terbaru IM3
SVP Head of Region Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchiso Swandi Tjia mengatakan pesta rakyat ini diadakan sebagai bentuk apresiasi jasa para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
"Hari ini momen luar biasa, sebuah kebanggaan bisa memberikan apresiasi kepada para pahlawan yang sudah mendahului kita. Mudah-mudahan acara ini bisa memberikan kegembiraan masyarakat, karena perjuangan pendahulu kita berbeda dengan kita sekarang. Kita isi dengan sesuatu yang positif," ujarnya, Sabtu (19/8/2023).
Dijelaskan pesta rakyat ini digelar 67 titik dengan 10 di antaranya didoakan di kota besar di Indonesia, seperti Serang, Bekasi, Medan, Lampung, Madiun, Sidoarjo, Samarinda, Pontianak, dan sejumlah kota lainnya.
Adanya pesta rakyat ini diharapkan masyarakat bisa ikut berpartisipasi merayakan tradisi-tradisi peringatan HUT Kemerdekaan RI.
"Berharap tradisi perlombaan tidak hilang dan tetap dirayakan. Pesta Rakyat IM3 hadir untuk dapat menyatukan seluruh lapisan masyarakat untuk bersilaturahmi, merayakan kembali tradisi kemerdekaan Indonesia dengan semangat persatuan, serta saling terhubung dengan satu sama lain tanpa khawatir. Momen perayaan kemerdekaan menjadi momen penting yang dapat melestarikan berbagai nilai-nilai kebangsaan," paparnya.
Menurutnya tidak hanya itu, pengunjung berkesempatan untuk mendapatkan hadiah-hadiah menarik yang tersedia di Booth IM3. Hanya dengan melakukan pembelian produk minimal 10 ribu, pengunjung dapat kupon untuk di-stamp dan bermain di lima Area Games Seru, seperti lempar kaleng, bola gelinding, menara bola, karung terbang dan tembak gelas.
"Mereka yang berhasil mengumpulkan tiga stempel berhak membawa pulang ‘Paket Bingkisan 17an IM3’ yang berisi Minyak Goreng, Gula, dan Beras. Bagi pengunjung yang berhasil mengumpulkan lima stempel akan mendapatkan hadiah langsung dan ikutan Wheel of Fortune untuk memenangkan Grand Prize menarik, seperti voucher belanja hingga smartphone," ungkapnya.
Sementara itu SVP Head of Brand Management & Strategy Fahroni Arifin menyatakan dalam merayakan kemerdekaan ini merilis film yang bercerita mengenai 4 penyanyi Indonesia yang mempertemukan para veteran dalam kegembiraan merayakan kemerdekaan.
Empat penyanyi tersebut adalah Feby Putri, Vina Panduwinata, Nadin Amizah, dan Idgitaf. Mereka akan berkolaborasi membawakan kembali lagu legendaris "Negeriku" dari Alm. Chrisye.
"4 perempuan bisa representasi kemerdekaan seluruh rakyat indonesia. 4 veteran dari Blitar mereka pejuang asli. Sudah cukup lama mereka nggak ketemu," sambung dia.
Fahroni menambahkan film ini menginspirasi generasi muda untuk mengapresiasi perjuangan para veteran.
Di mana Vina mempertemukan para veteran, bagaimana generasi muda kenal lagi dengan veteran.
"Mereka sudah sangat sepuh bisa jadi menjadi generasi terakhir veteran. Kalau kita generasi muda tidak mengenal mereka mungkin kita tidak pernah mengenal lagi. Jadi kita ingin mengenalkan lagi perayaan 17 Agustus," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Berkat Tarif Rp 1 saat Pesta Rakyat, Penumpang LRT Jabodebek Tembus 61.166 Orang
-
Bak Pesta Rakyat! Ini Foto-foto Ratusan Ribu Warga Sambut Kepulangan Jokowi
-
Pesta Rakyat di Bundaran HI Selesai, Kendaraan Kembali Melintas
-
Prabowo Resmi Jadi Presiden Hari Ini, Pesta Rakyat di Monas Mulai Dipenuhi Relawan dan Warga
-
Potret Suasana Pesta Rakyat Prabowo-Gibran di Bundaran HI
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
Terkini
-
Aksi Ngebut di Solo Berujung Apes, Pemuda Sleman Ternyata Kepergok Bawa Sabu
-
DOKU Ajak Kamu Liburan Murah Meriah! Cek DTF Sekarang Juga!
-
Malam Nanti Debat Kedua Pilkada Solo, 486 Petugas Gabungan Dikerahkan
-
Polda Jateng Respon Laporan Masyarakat, Tindak Tegas Tambang Ilegal di Jatinom Klaten
-
Sonny Jadi Pemimpin Baru GAMKI Jateng, Siap Bawa Perubahan untuk Pemuda Kristen