SuaraSurakarta.id - Partai Amanat Nasional (PAN) resmi memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.
DPD PAN Solo menyambut antusias keputusan tersebut dan siap menjalankan instruksi dari DPP terkait dukungan untuk Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.
"Karena itu perintah pusat, maka otomatis kita akan mendukung apa yang menjadi putusan ketua umum PAN," ujar ketua DPD PAN Solo, Achmad Sapari, Senin (14/8/2023).
Sapati memaparkan, langkah terdekat pihaknya akan ada koordinasi di internal partai dan partai pendukung Prabowo Subianto untuk memenangkan sebagai presiden.
Hanya saja menunggu instruksi atau petunjuk lebih lanjut dari DPP itu seperti apa langkah-langkahnya.
"Dalam Pilpres akan ada konsolidasi bersama, tapi menunggu petunjuk saja dari partai. Jadi nanti akan dibahas lebih lanjut soal langkah-langkah ke depannya," ungkap anggota DPRD Solo ini.
Sapari mengakui sebenarnya dukungan PAN ke Prabowo Subianto di Pilpres 2024 sudah diketahui beberapa hari sebelumnya.
"Beberapa hari lalu saya menjemput Gus Miftah sama Bang Zul (Zulkifli Hasan) yang satu pesawat ke Solo dalam rangka ulang tahun ke-38 Ponpes Nurul Huda. Di dalam mobil itu Gus Miftah dan Bang Zul ngomong-ngomong kalau besok mau mendukung Pak Prabowo dan hari ini dideklarasikan," paparnya.
Dengan bergabungnya PAN dan Golkar mendukung Prabowo Subianto, optimis bisa menang di pilpres.
Baca Juga: PPP Pilih Ganjar dan PAN-Golkar Merapat Dukung Prabowo, KIB Otomatis Bubar
Karena partai-partai yang mendukung Prabowo itu merupakan partai menengah ke atas dan punya massa banyak.
"Itu kalau digabung bisa berapa persen, jadi optimis menang," tandas dia.
Sapari menambahkan dari daerah siap menjalankan instruksi atau petunjuk dari DPP.
"Instruksinya apa ditunggu saja. Karena saat ini di daerah juga masih fokus untuk pemilihan legislatif (Pileg)," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Momen Sakral Kereta Jenazah PB XIII Diuji Coba, Keliling Keraton Solo
-
Satresnarkoba Polres Sukoharjo Tangkap Residivis Pengedar Sabu, Amankan Dua Paket Siap Edar
-
Disebut Non Halal, Pemilik Bakso Remaja Solo Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Beredar Kabar Bakso Remaja di Solo Diduga Gunakan Bahan Non Halal
-
Persis Solo Tumbang Lawan Persebaya, Peter De Roo Ngeluh Soal Ini