SuaraSurakarta.id - Puluhan polisi cilik (pocil) murid TK Bhayangkari 56 Solo membagi-bagikan takjil kepada pengendara yang melintas, Jumat (14/4/2023) sore.
Kegiatan membagi-bagikan takjil tersebut didampingi pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Kota Solo, anggota kepolisian, kepala sekolah, guru, pengurus komite, serta orang tua murid.
Lengkap dengan seragam polisi, puluhan murid itu terlihat antusias membagikan takjil di tepi Jalan Dr Moewardi, Kelurahan Purwosari, Kecamatan Laweyan.
Didampingi orang tua masing-masing, puluhan murid laki-laki maupun perempuan berjalan dari halaman sekolah menuju trotoar sebagai lokasi pembagian takjil.
"Pembagian takjil ini diperuntukkan bagi pengendara maupun pengguna jalan yang melintas. Semoga takjil yang dibagi-bagikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang tengah berpuasa," kata Ketua Komite TK Bhayangkari 56, Sugeng Kurniawan di sela acara.
Sugeng memaparkan, ada 100 takjil yang dibagikan kepada masyarakat yang melintas di sisi timur kawasan Mapolresta Solo.
Menurutnya, puluhan murid antusias mengikuti acara berbagai takjil yang dilakukan rutin setiap bulan Ramadan.
"Selain takjil, Komite Sekolah juga memberikan 10 paket sembako kepada masyarakat membutuhkan yang tinggal di sekitar Mapolresta Solo. Isinya ada minyak goreng, beras, gula, mie instan. Semoga bermanfaat," jelasnya.
Sementara itu, Kepala TK Bhayangkari 56, Petrus Haryono ia berharap, agar melalui pembagian takjil ini dapat menjadi langkah awal untuk mengajarkan anak didik tentang kepedulian sejak dini.
Baca Juga: Lelaki Tak Beradab, Malam-malam Bulan Puasa Remas Kemaluan Mahasiswi di Jalan
"Jadi anak-anak bisa merasakan bagaimana itu berbagai dengan sesama dan mulai ditanamkan sejak kecil," ujar dia.
Berita Terkait
-
Pencapaian Sohwa Halilintar Bikin Takjub, Ini Keutamaan Khatam Alquran di Bulan Ramadan
-
Doa Rasulullah saat Akan Berpisah dengan Bulan Ramadan
-
Viral Ibu Bagi-Bagi ASI saat Bulan Ramadan sampai Ditegur Tokoh Agama, Begini Klarifikasinya
-
Tips Mendapatkan Malam Lailatul Qadar ala Imam Masjidil Haram, Lakukan 5 Amalan Ini!
-
Berbagi Tak Hanya Materi: Inspirasi Kebaikan untuk Ramadan yang Lebih Bermakna
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi