SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka masuk dalam survei Calon Presiden (Capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 oleh Lembaga Survei Indonesia.
Ada 19 nama yang masuk dalam Lembaga Survei Indonesia tersebut. Nama Gibran ada posisi 6 dengan nilai 2,7 persen jika pemilihan presiden diadakan sekarang.
Posisi pertama ditempati Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang banyak dipilih dengan 19,8 persen. Kemudian ada Prabowo Subianto dengan 19,3 persen, Anies Baswedan dengan 18,4 persen, serta Ridwan Kamil dengan 5,8 persen.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menanggapi dengan santai yang namanya masuk dalam survei capres 2024.
"Ditanggapi santai saja," terang Gibran saat ditemui, Senin (10/4/2023).
Gibran mengaku tidak bisa masuk pada bursa capres. Karena syarat menjadi capres usia paling rendah 40 tahun, sedangkan usia Gibran saat ini 36 tahun
"Nggak bisa lah kalau capres," ujar putra sulung Presiden Jokowi ini.
Meski beberapa kali namanya masuk dalam survei, Gibran enggan memikirkan itu.
"Aku ora meh mikir itu. Di Solo dulu saja," ungkap dia.
Baca Juga: Survei LSI: Pemilih Jokowi Cenderung Memilih Ganjar Jadi Presiden 2024
Nama Gibran unggul dari tokoh-tokoh besar bahkan ketua partai. Gibran unggul dari Menteri BUMN Erick Thohir, Menkopolhukam Mahfud MD.
Selanjutnya unggul dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, hingga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
"Halah santai wae saja, kan cuma survei ya. Santai saja," sambungnya.
Ketika ditanya rencana ke depan karena termasuk pemimpin yang visioner, Gibran enggan merespon.
"(Rencana?) Ndak. Saya nggak visioner, aku neng Solo," kata dia.
Isu-isu seperti sepak bola atau pemberantasan korupsi yang menjadi fokus perhatian disinyalir ikut mempengaruhi nama Gibran terus mencuat.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Gusti Moeng Akui Sempat Dapat Pertanda Sebelum PB XIII Wafat
-
Jenazah PB XIII Hangabehi Dimakamkan Rabu, Transit di Lodji Gandrung
-
Keluarga Keraton Solo Ungkap Tata Cara Pemakaman PB XIII Hangabehi
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
Wafat Karena Sakit, Ini Perjalanan PB XIII Hangabehi Menjadi Raja Keraton Solo