Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 19 Maret 2023 | 21:13 WIB
Tim R2 keluar sebagai juara Piala Walikota Surakarta setelah menang adu penalti 3-1 atas PS MARS dalam laga di Stadion Mini Surakarta, Minggu (19/3/2023). [dok]

SuaraSurakarta.id - Turnamen sepak bola usia dini KU 12 Piala Walikota Surakarta 2023 memasuki babak akhir.

Tim R2 akhirnya kelaur sebagai juara setelah menang adu penalti 3-1 atas PS MARS dalam laga di Stadion Mini Surakarta, Minggu (19/3/2023).

Proses penyerahan juara Piala Walikota Surakarta 2023 diserahkan langsung Gibran Rakabuming Raka kepada tim R2.

Gibran mengatakan, kompetisi usia dini di Kota Solo akan terus digaungkan untuk menjaring bibit-bibit berkualitas dari Kota Bengawan.

Baca Juga: Momen Gibran Rakabuming Raka dan Jan Ethes Datang ke Kirab Hindu Perdana di Kota Solo, Warganet Salut

"Pertandingan berjalan fair play dan seru. Pendukung kedua tim juga bersemangat. Turnamen seperti ini saya harapkan terus berjalan sesuai jenjang kelompok usia," kata Gibran usai menyerahkan trofi juara.

Ketua Panitia Penyelenggara Rianto Ardi Nugroho menjelaskan, turnamen kelompok umur yang sebelumnya belum pernah ada, saat ini sudah dilaksanakan Askot PSSI Surakarta.

"Selamat untuk juara. Bagi yang belum mendapatkan juara, bisa dicoba di turnamen-turnamen berikutnya. Pertandingan yang diikuti 24 tim berjalan dengan sukses dan ini menjadi bank data bagi Askot untuk pembinaan ke depannya," jelas Rianto.

Ketua Askot PSSI Surakarta, Arya Surendra mengapresiasi terselenggaranya turnamen sepak bola untuk kelompok usia yang pertama kalinya di Kota Solo.

"Setelah bertahun-tahun, belum ada turnamen kelompok usia di Kota Solo di bawah Askot PSSI Surakarta. Ya baru tahun ini ada turnamen kelompok umur. Dari turnamen ini, kami berharap ada bibit-bibit unggul pesepak bola dari Kota Solo," terang Ryo, sapaan karib Arya Surendra.

Baca Juga: Potret Gibran dan Jan Ethes Ikuti Kirab Seni dan Ogoh-ogoh dengan Kenakan Pakaian Adat Khas Bali

Load More