SuaraSurakarta.id - Anggota Komisi I DPR RI Hillary Brigitta Lasut melaporkan komedian Mamat Alkatiri ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik saat pelapor menghadiri sebuah gelar wicara (talkshow) pada Sabtu (1/10).
Sebelumnya, Mamat melakukan roasting kepada anggota DPR RI salah satunya Hillary Brigitta Lasut menggunakan kata yang kurang sopan
Aksi roasting Mamat Alkatiri yang berujung pelaporan ke polisi itu mendapat tanggapan dari Wakil Ketua DPD Nasdem Solo, Muhammad Birawan Aulia Abshar.
"Bukan tidak mau dikritik ya, tapi saya apa yang disampaikan Mas Mamat kurang arif dan bijaksana. Apalagi di ruangan itu banyak orang termasuk Brigitta," ungkap Birawan saat berbincang dengan Suarasurakarta.id, Rabu (5/10/2022).
Dia memaparkan, Mamat soal masuk politik memang tidak menggunakan uang seharusnya melewati riset terlebih dulu sebelum menjadi bahan stand up.
Dalam acara itu, Mamat mengatakan "Jangan takut, ayo masuk ke dalam politik! Hei, t*i. Coba yang ngomong begitu orang yang bapaknya bukan anggota DPR atau yang bukan punya partai. Coba aja," tutur Mamat melanjutkan.
"Saya orang tua bukan siapa-siapa, engga punya apa-apa.' Lalu, masuk politik. Emang enggak diminta duit sama partai? G*blo*!," tambahnya.
Bagi Birawan, pernyataan itu tidak bisa dipukul rata ke seluruh orang yang ingin masuk ke dunia politi.
"Pernyataan itu saya rasa bisa mencederai semangat pemuda yang ingin berpolitik. Mungkin ada yang pakai duit, tapi bukan Partai Nasdem karena kami tanpa mahar," ujar Birawan.
Baca Juga: Jadi Capres Partai NasDem, Anies Ternyata Sudah Pernah Diajak Masuk PKS
Politisi berusia 26 tahun itu menceritakan kondisinya sendiri saat terjun ke dunia politik dengan berlatar belakang orang biasa.
"Saya saat terjun ke politik bukan anak siapa-siapa. Saya anak yatim karena bapak sudah meninggal, ibu juga bekerja sebagai guru. Sehingga apa yang disampaikan Mamat masuk politik harus diminta uang atau anak orang partai ya salah besar," ujar mantan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Solo tersebut.
Meski demikian, Birawan tetap mendukung Mamat Alkatiri untuk terus memberikan kritikan demi memajukan Tanah Air.
"Saya dukung terus Mamat Alkatiri untuk memberikan kritik. Namun dengan materi dan penyampaian yang lebih arif dan bijaksana," tegas Muhammad Birawan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
KGPH Mangkubumi Dinobatkan PB XIV, Kubu PB XIV Purboyo Bakal Tempuh Jalur Hukum
-
Momen Haru Wiranto Antar Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Doa dan Tangis Pecah di Pemakaman
-
Wong Solo Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Ceria, Sikat 4 Link Ini!
-
Komitmen Golkar di Tengah Tantangan Ekonomi: Alia Noorayu Laksono Turun Bantu Ratusan Keluarga
-
10 Babak Perebutan Takhta Keraton Solo: Kisah Lengkap Dua Putra Raja yang Saling Mengklaim