SuaraSurakarta.id - KFC Indonesia menyerahkan donasi hasil program Bucket for Given kepada Yayasan 1000 Guru, Rabu (21/9/2022).
PT Fast Food Indonesia Tbk, pemegang waralaba KFC di Indonesia, secara resmi menyerahkan donasi kepada Yayasan 1000 Guru.
Donasi tersebut akan digunakan untuk membantu pendidikan anak-anak pedalaman di Indonesia melalui pemberian sarapan bergizi dalam program Smart Centre.
Donasi tersebut merupakan hasil dari program Bucket For Given, Bucket For Good, yang dijalankan KFC Indonesia untuk merayakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, pada 16-17 Agustus 2022. Selama dua hari, terkumpul dana lebih dari Rp 150 juta.
Baca Juga: Murid SMA Aniaya Bu Guru di Ruang Kelas, Begini Kejadiannya
Yayasan 1000 Guru yang digawangi oleh kaum muda yang peduli terhadap pendidikan anak-anak di pedalaman, telah menjalankan 45 Smart Centre Project di sejumlah provinsi.
Sejak 2016, program tersebut telah menjangkau lebih dari 5.700 anak Indonesia dan melakukan dua kegiatan utama yaitu pemberian sarapan bergizi dan pemberian bantuan fasilitas pendidikan tambahan.
Selain itu program Smart Centre yang didukung oleh KFC Indonesia ini juga telah membantu pembangunan beberapa mushola dan perpustakaan di berbagai sekolah di beberapa lokasi di Indonesia.
“Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas antusiasme pelanggan setia KFC terhadap program Bucket For Given, Bucket For Good ini. Dalam dua hari saja terkumpul donasi lebih dari Rp 150 juta,” ucap Eric Leong, CEO PT Fast Food Indonesia Tbk melalui keterangan resmi.
Menurut Eric, donasi tersebut ditujukan untuk memberikan sarapan bergizi bagi anak-anak pedalaman agar mereka dapat lebih bersemangat dan fokus dalam mengikuti pelajaran di sekolah.
Baca Juga: 6 Syarat dan Kriteria Pendataan Pegawai Non-ASN, Honorer Wajib Tahu
“Kami berharap kerjasama yang telah berlangsung beberapa tahun ini serta program donasi yang kami galang, dapat membantu anak-anak pedalaman di Indonesia untuk meraih masa depan yang lebih baik,” ujar Eric Leong.
Sementara itu Jemi Ngadiono selaku pengagas Yayasan 1000 Guru menjelaskan bahwa donasi yang dihimpun KFC Indonesia akan dialokasikan untuk pemberian makanan bergizi pada 15 sekolah di 7 provinsi yang menjangkau lebih dari 2.150 murid sekolah.
“Tahun ini adalah tahun keenam KFC Indonesia menjalankan komitmennya untuk mendukung program Smart Centre dan kami sangat mengapresiasi dukungan dari PT Fast Food Indonesia, Tbk yang menjalankan program donasi bagi pendidikan anak Indonesia di KFC Indonesia. Donasi ini akan sangat membantu anak-anak di pedalaman untuk mendapatkan pendidikan yang lebih baik dan juga tambahan makanan bergizi,” ucap Jemi.
Berita Terkait
-
Anies dan Alumni UGM Kompak Hadiri Pengukuhan Wamenkeu Jadi Guru Besar, Keberadaan Jokowi Dicari-cari
-
Menag Pastikan PPG Bagi Guru Agama Islam Tetap Berjalan, Target Tahun Ini 95.367 Orang
-
Antrean Sertifikasi Guru Diperkirakan Makin Panjang Akibat Pemerintah Pangkas Kuota PPG
-
Kuota Sertifikasi Guru Dikurangi, Rencana Kurikulum Deep Learning Diprediksi Sulit Dilakukan
-
Berkaca dari Kejadian Viral di Pontianak, Kenapa Sepatu Sekolah Harus Warna Hitam?
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Menang Dramatis, Efri Meldi: Berjuang Sampai Detik Akhir
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
-
Kali Pepe Land Bersama SSB Arseto: Cetak Generasi Pesepak Bola Profesional dari Solo
-
Sambut HUT ke-280 Kota Solo, Ini Rekomendasi Brand Lokal di Tokopedia dan ShopTokopedia
-
Soal Festival Kuliner Cap Go Meh, Kapolresta: Solo Kota Toleran