SuaraSurakarta.id - Persis Solo harus pulang dengan tangan hampa dari markas Borneo FC usai kalah 1-2 dalam lanjutan pekan ketujuh BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (29/8/2022).
Sempat unggul lebih dulu lewat gol Althaf Indie di menit ke-36, tim Laskar Sambernyawa justru tercomeback setelah Borneo FC mencetak dua gol lewat Jonathan Bustos menit ke-41 dan Nur Hardianto menit ke-59.
Caretaker Persis Solo, Rasiman menyebut timnya tidak beruntung harus menelan kekalahan setelah lebih dulu leading.
“Sebagai pelatih, saya minta maaf kepada masyarakat Solo dan Persis Fans. Kalau kita lihat, chemistry dan taktikal ada dua pemain baru Ryo Matsumura dan Fernando Rodriguez, bisa dikatakan masih on the way untuk mendapatkan formula bagaimana memaksimalkan mereka,” kata Rasiman dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru, Senin (29/8/2022).
Dia memuji penampilan semua pemain asing yang dimiliki Persis yang disebutnya bermain bagus.
“Tapi memang belum bisa bekerja sama dengan baik. Understanding satu sama lain perlu diperbaiki. Ini juga mungkin karena mereka baru datang pada tiga game ke belakang,” lanjut Rasiman.
Diakui mantan pelatih Madura United FC itu jika timnya sebenarnya berusaha untuk lebih menyerang keluar setelah ketinggalan 2-1 dari Borneo FC.
“Dengan masuknya penyerang-penyerang baru harapannya bisa kasih tenaga lebih. Tapi sayang kondisi sudah sulit. Jadi pemain-pemain yang masuk juga kesulitan memberikan yang terbaik,” tambah Rasiman.
Ayah dari pemain Persija Jakarta Syahrian Abimanyu itu juga mengatakan bahwa timnya datang ke Samarinda untuk ambil permainan press high.
Baca Juga: Prediksi Dewa United FC vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 Sore Ini
“Absennya Javlon Guseynov sedikit menguntungkan secara taktikal. Kita bisa menekan di babak pertama. Namun memang ada faktor traveling yang memakan energi yang berat. Borneo FC diuntungkan karena bisa bermain home tiga kali. Ini beda dengan Persis yang harus traveling dari Jakarta ke Solo terus ke Borneo,” jelas pelatih asal Banjarnegara itu lagi.
Dengan hasil ini, Persis masih belum beranjak dari papan bawah. Tepatnya di peringkat ke-15 atau empat terbawah dengan nilai enam.
Selanjutnya, Persis Solo akan bermain di kandang sendiri di Stadion Manahan melawan sesama tim Jawa Tengah, PSIS Semarang pada Sabtu (3/9/2022) mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Makin Panas! LDA Keraton Solo Gugat Soal Pergantian Nama KGPH Purboyo jadi PB XIV
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur