SuaraSurakarta.id - Langkah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mengusut tuntas kasus meninggalnya Brigadir J mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak.
Apresiasi salah satunya disampaikan Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Prof. Dr. Jamal Wiwoho.
"Saya mengapresiasi langkah - langkah yang dilakukan oleh Kapolri dalam menyelesaikan kasus tewasnya Brigadir J secara tuntas apa adanya. Sebagaimana yang disampaikan oleh Presiden RI dari berbagai kesempatan secara konsisten," kata Jamal Wiwoho, Kamis (11/8/2022).
Selain itu, dirinya juga mengapresiasi pelibatan dari Komnas HAM, LPSK, tim Forensik tidak hanya dari Polri namun juga melibatkan dari forensik Angkatan Darat untuk mengungkap fakta-fakta yang terjadi serta motif dari kasus pembunuhan tersebut.
Meski demikian, Jamal menyebut masyarakat masih ingin kejelasan terkait modus operandinya sehingga terjadi pembunuhan tersebut .
"Dengan diumumkannya oleh Bapak Kapolri bahwa tersangkanya ada 4 salah satunya seorang jenderal bintang dua, saya yakin masyarakat sudah mengapresiasi terhadap Polri walaupun masyarakat masih menunggu modus operandi dari pembunuhan tersebut," ujarnya
"Sejak awal masyarakat sudah memberikan dukungan serta menunjukkan perannya untuk mengawal dan mengawasi segala upaya dalam penegakan hukum," ungkap Jamal .
Apalagi, kata dia, ada komitmen dari Bapak presiden dalam penegakan hukum.
"Inilah makanya, kita harus support apa yang dilakukan Bapak Kapolri," jelas dia.
Baca Juga: 5 Poin Mahfud MD Jelaskan Maksud Motif Pembunuhan Brigadir J 'Hanya Boleh Didengar Orang Dewasa'
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- Pemain Arsenal Pilih Bela Timnas Indonesia Berkat Koneksi Ayahnya dengan Patrick Kluivert?
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
- Setajam Moge R-Series, Aerox Minggir Dulu: Inikah Wujud Motor Bebek Yamaha MX King 155 Terbaru?
- Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa
Pilihan
-
Data Pribadi RI Diobral ke AS, Anak Buah Menko Airlangga: Data Komersil Saja!
-
Rafael Struick Mandul, Striker Lokal Bersinar Saat Dewa United Gilas Klub Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Murah Chipset Snapdragon Kuat untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Vietnam Ingin Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, Tapi Warganya: Ekonomi Aja Sulit!
Terkini
-
Rabu Panjang untuk Jokowi: Tiga Jam Diperiksa hingga Dicecar 45 Pertanyaan
-
Penyidik Polda Metro Jaya Bakal Sita Semua Ijazah? Ini Kata Jokowi
-
Profil Yakup Hasibuan: Pengacara Muda yang Dampingi Jokowi di Mapolresta Solo
-
Terungkap! Ini Sederet Ijazah yang Dibawa Jokowi ke Mapolresta Solo
-
Tiba di Mapolresta Solo dengan Senyum Lebar, Jokowi Ucapkan Ini ke Wartawan