SuaraSurakarta.id - KAI Commuter menanggapi unggahan video yang viral di media sosial (medsos) soal seorang disabilitas tidak diperbolehkan naik KRL di Stasiun Balapan Solo.
Dalam video yang doutersebut seorang penyandang disabilitas yang memakai kursi roda tiga akan naik KRL ke Yogyakarta dari Stasiun Balapan Solo.
Tapi seorang penyandang disabilitas itu tidak diperbolehkan naik dan disarankan naik transportasi lain.
Manager External Relations & Corporate Image Care KAI Commuter Leza Arlan saat dikonfirmasi mengakui sudang mengetahui unggahan video yang viral di medsos tersebut.
Baca Juga: Target Indonesia di ASEAN Para Games 2022
"Kita sudah tahu video viral tersebut," ujar dia, Rabu (27/7/2022).
Leza menjelaskan, jika selama ini standarnya itu standar kursi roda. Apalagi di dalam KRL itu ada aturan barang bawaannya.
"Selama ini standarnya kursi roda. Sudah ada aturan juga soal barang bawaan," katanya.
Pihaknya pun berencana akan bertemu dan berkoordinasi dengan komunitas, yayasan atau instansi penyandang disabilitas.
Nanti akan disosialisasikan seperti apa standar alat bantu penyandang disabilitas yang boleh naik KRL.
Baca Juga: Terapis MiChat Tewas Dibunuh Pelanggan, Polisi Sebut Ini Pemicunya
"Nanti kita akan koordinasi dengan komunitas, yayasan, atau instansi yang berhubungan dengan disabilitas. Sementara itu dulu yang akan kita lakukan," ungkap dia.
Menurutnya, tidak ada spesifik khusus soal alat bantu penyandang disabilitas seperti apa. Sejauh ini standarnya hanya kursi roda.
"Kalau yang viral itu kursi roda tiga. Standar kami itu kalau naik bawa sepeda, ya sepeda lipat," tandasnya.
Seperti diketahui, penyandang disabilitas yang memakai alat bantu kursi roda tiga ditolak naik KRL di Stasiun Balapan Solo saat mau ke Yogyakarta.
Bahkan sempat terjadi perdebatan antara penyandang disabilitas dengan petugas keamanan yang mencegat.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Janji Robinsar-Fajar di Debat Publik Perdana, Salah Satunya Soal Kesetaraan Disabilitas
-
Prabowo dan Harapan Kebijakan Inklusif Bagi Kelompok Disabilitas
-
Menguak Sukses dari Marginal ke Mandiri, Efektivitas Program Disabilitas
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Juara Umum Paragames Tiga Kali Berturut-Turut dan Raih Medali Emas di Dua Paralimpiade
-
10 Tahun Kepemimpinan Jokowi dan Kepedulian Terhadap Atlet Disabilitas
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Historical Walking Tour dalam Menyambut 101 Tahun Persis Solo
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga