Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Minggu, 12 Juni 2022 | 13:41 WIB
Erina Gudono (Instagram/@erinagudono)

SuaraSurakarta.id - Kaesang Pangarep diisukan tengah dekat dengan finalis Puteri Indonesia Erina Gudono. Mereka pun kepergok tengah menonton bersama pertandingan Persis Solo melawan PSS di Stadion Manahan pada Sabtu (11/6/2022).

Keberadaan Kaesang dan Erina terekam video yang kemudian tersebar di media sosial. Mereka juga terlihat keluar bersama usai melihat pertandingan perdana Piala Presiden tersebut.

Dari video yang beredar, Erina nampak berjalan di sisi Kaesang. Bahkan finalis Puteri Indonesia perwakilan DI Yogyakarta itu sempat dirangkul oleh Kaesang ketika hendak masuk ke dalam mobil.

"Kaesang ajak Cewek di Acara Nonton Pertandingan bola Persis Solo Pada Pembukaan Piala Presiden 2022," tulis akun TikTok @roindonesia sebagai caption yang dikutip pada (12/6/2022).

Baca Juga: Viral Kaesang Pangarep Kepergok Rangkul Cewek Usai Nonton Persis Solo, Publik Penasaran: Sekilas Itu Erina Sofia Gudono

Tangkapan layar video Kaesang Pangarep rangkul wanita saat nonton Persis Solo. [TikTok]

Postingan tersebut langsung ramai dengan komentar netizen. Mereka menyebut sosok Erina Gudono bukan orang sembarangan.

Bahkan netizen mendukung penuh apabila Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sungguhan berpacaran.

Lalu siapa sebenarnya Erina Gudono?

1. Lahir di Amerika Serikat

Erina Gudono saat sesi pemotretan. (Istagram/@erinagudono).

Perempuan berusia 25 tahun itu memiliki nama lengkap Erina Sofia Gudono. Ia lahir di Amerika Serikat, kemudian tumbuh beaar di Yogyakarta hingga menempuh pendidikan di Universitas Gadjah Mada (UGM) Manajemen keuangan.

Baca Juga: Diduga Jadi Pacar Baru Kaesang Pangarep, IG Erina Gudono Diserbu Netizen

Anak ke 3 dari 4 bersaudara itu kemudian melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Colombia, Amerika Serikat, untuk program Administrasi Publik. Saat ini, ia bekerja sebagai Finance Analyst di international investment bank.

2. Punya Segudang Prestasi

Erina Gudono saat berpose untuk ajang Puteri Indonesia perwakilan DIY. (Instagram/@erinadgudono).

Dikutip dari situs Puteri Indonesia, Erina memiliki banyak prestasi dan penghargaan internasional. Beberapa di antaranya, Indonesia Delegate in Harvard World Model United Nation, juara 1 kompetisi bisnis projek di Tokyo, Japan, juara 1 penulisan esai to represent Indonesia in Australia Libertarian Conference.

Selain itu, juara 1 pada kompetisi AIESEC Social Initiative, penghargaan “Most Social Spirited Scholar” di UGM FEB Award, Diajeng 1 Jogja, serta pernah mendapat lima beasiswa prestasi.

3. Mahir Berbahasa Jawa

Erina saat berpose dengan baju adat budaya Jawa. (Instagram/@erinagudono)

Walaupun lahir di Amerika Serikat, darah Jawa tetap mengalir di dalam tubuh Erina. Ia dikenal fasih menulis dan membaca aksara jawa. Kemampuannya itu juga sejalan dengan kegemarannya terhadap budaya jawa.

4. Peduli dan Aktif Berkegiatan Pada Isu Sosial

Erina Gudono saat berpose mengenalkan budaya. (Instagram/@erinagudono)

Selama delapan tahun terakhir, Erina telah aktif dalam kegiatan sosial, terutama terkait masalah pendidikan anak-anak marjinal di Yogyakarta.

Sejak 2015, Erina aktif mengadvokasi dan membantu perempuan serta anak-anak yang tinggal di komunitas marginal di Yogyakarta untuk memiliki kesempatan pendidikan.

Melalui program-program, seperti bantuan Kejar Paket ABC, donasi buku, kelas calistung untuk anak-anak, pelatihan kewirausahaan bagi perempuan, dan membantu kaum marjinal dalam kemiskinan untuk mendapatkan KTP untuk memudahkan akses terhadap hak-hak dasarnya.

Erina juga pernah mengikuti social community project di Supiori, Biak, Papua dengan program pengembangan pendidikan dan kewirausahaan di daerah terpencil.

5. Gemar Masak

Erina Gudono [Instagram/@erinagudono]

Erina juga ternyata gemar memasak. Di akun Instagram pribadinya, @erinagudono, ia kerap membagikan foto-foto makanan dan minuman hasil kreasinya. Kebanyakan masakannya berupa dessert ataupun minuman sehat. Erina juga membagikan resep masakannya ke Instagram.

Load More