Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 01 Juni 2022 | 15:05 WIB
PT Halalan Thayyiban Indonesia (HaTI) atau Wong Solo Group bekerja sama dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengubah kawasan Kali Pepe di wilayah Boyolali-Karanganyar menjadi tempat wisata yang eksotis. [dok]

SuaraSurakarta.id - Wong Solo Group bekerja sama dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengubah kawasan Kali Pepe di wilayah Boyolali-Karanganyar menjadi tempat wisata yang eksotis.

Wisata yang bernama Kali Pepe Land itu disoft launching, Selasa (31/5/2022) malam oleh owner Wong Solo Group, H Puspo Wardoyo.

Hadir sekaligus membuka acara tersebut adalah Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBNU Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul.

Selain Gus Ipul, hadir pula KH Anwar Iskandar sebagai Wakil Ketua Rais Aam PBNU, KH Miftahul Faqih sebagai Wakil Khatib PBNU serta Gus Fachrul Rozi.

Baca Juga: Viral, Wisatawan Diminta Bayar Parkir Gumuk Pasir Rp.100 Ribu, Alasannya Karena Lahan Pribadi

Tak pelak, kawasan kali yang awalnya kumuh dan penuh dengan pepohonan rimbun tak terawat disulap menjadi lokasi wisata yang indah yang berisikan restoran kuliner, garden dan playground.

"Kali Pepe Land adalah wahana wisata keluarga. Kami berterima kasih atas kerja sama dan dukungan dari PBNU selama ini," ungkap Puspo Wardoyo kepada awak media.

Sebagai informasi, Kali Pepe Land berada di dua wilayah yakni wilayah Desa Gawanan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, dan Desa Gagaksipat, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali.

Untuk itu, Puspo juga berharap hadirnya tempat wisata tersebut bisa menghubungkan dan mendekatkan warga di dua wilayah yang selama ini terpisah sungai.

"Apalagi wisata ini kan tidak jauh dari Solo. Semua warga yang datang ke sini gratis. Mau jalan-jalan naik sepeda. Kecuali makan tetap bayar," tuturnya.

Baca Juga: Viral Pemandangan Alam Super Menawan, Publik Kompak Minta Agar Tetap Dirahasiakan dan Tak Dijadikan Tempat Wisata

Puspo menambahkan, beragam wahana disiapkan pengelola agar para pengunjung bisa berwisata sembari menikmati beragam hidangan kuliner di rumah-rumah bambu yang disediakan.

Masyarakat menikmati sajian kuliner dari restoran yang ada dengan makanan dan minuman khas Wong Solo Group.

"Lokasi wisata ini strategis ya. Jadi warga Solo dan sekitarnya tidak perlu perjanan jauh untuk berwisata. Hanya sekitar 30 menit masyarakat bisa menikmati keindahan alam dan kuliner," kata dia.

Saifullah Yusuf mewakili Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf tak menampik jika industri kuliber menjadi sektor pariwisata prioritas bagi pemerintah.

Mantan Wakil Gubernur Jatim itu berharap jalinan kerja sama antara Wong Solo Group dengan PBNU bisa mendatangkan manfaat bagi masyarakat sekitar.

"Semoga tempat ini senantiasa dipenuhi keberkahan dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Apalagi bisa menghidupkan UMKM masyarakat yang tinggal di sekitaran Kali Pepe Land," tegas Gus Ipul.

Sementara itu, KH Anwar Iskandar dalam sambutannya juga mendukung kerjasama antara Wong Solo Group dengan Badan Usaha PB Nahdlatul Ulama.

"Sosok Pak Puspo Wardoyo sebagai pelaku usaha tidak hanya mementingkan bisnis semata, namun sangat konsen untuk membantu serta berkontribusi dalam urusan kepentingan umat. Hal itu tidak diragukan lagi, dengan membagi rejeki kepada orang lain lebih dari 10 persen setiap bulannya," ujar dia.

Load More