SuaraSurakarta.id - Umat Islam di seluruh penjuru dunia sedang menjalani ibadah puasa di Bulan Ramadhan.
Namun tak banyak orang tahu, kurangnya asupan cairan dan pola makan yang tidak teratur selama bulan Ramadhan cenderung menimbulkan masalah pada kulit seperti bibie kering, bibir pecah-pecah, hingga jerawat.
Hal itu diungkapkan dokter spesialis kulit dr. Kardiana Dewi, Sp.KK, FINSDV.
Meski demikan, Anda tak perlu khawatir. Berikut ini adalah tips sederhana namun jitu untuk menjaga kesehatan kulit selama bulan Ramadhan dilansir dari ANTARA.
Baca Juga: Bandingkan Buka Puasa di Penjara dan saat Sudah Bebas, Angelina Sondakh: Ingin Nangis
Banyak Minum Air Putih
Selama Ramadhan, pastikan asupan cairan dalam tubuh Anda terpenuhi guna menjaga kelembapan kulit. Diketahui, manusia membutuhkan minimal 1,5 hingga 2 liter atau 8 gelas air putih setiap harinya.
Kardiana menyarankan untuk minum dua gelas saat sahur dan sebelum imsak, lalu enam gelas saat berbuka puasa hingga sebelum tidur.
“Hindari minuman berkalori tinggi, serta gula yang berlebih, seperti soda atau sirup, karena dapat menyebabkan timbulnya permasalahan pada kulit terutama yang sensitif, seperti jerawat, iritasi hingga eksim,” tambah dia.
Perhatikan Durasi Mandi dan Suhu Air
Baca Juga: Dokter Sebut Lansia Tak Boleh Terlalu Sering Mandi, Mengapa?
Hindari mandi terlalu lama terlebih menggunakan air yang terlalu panas karena dapat menghilangkan minyak alami kulit sehingga kulit menjadi kering dalam jangka panjang. Aktivitas scrubbing juga sebaiknya dilakukan cukup seminggu sekali.
Konsumsi Makanan yang Baik untuk Kulit
Makanan yang dikonsumsi juga ternyata dapat mempengaruhi kulit. Kurma, misalnya. Kardiana mengatakan, konsumsi kurma secara wajar dapat membuat kulit menjadi lembut.
"Selain itu, mengonsumsi sayur dan buah-buahan dengan kandungan air tinggi, seperti semangka, pepaya, jeruk dan nanas, juga dapat menjaga kelembaban kulit,” ujarnya.
Pilih Tekstur Pelembap Sesuai Kondisi Kulit
Kardiana menyarankan untuk memilih pelembap bertekstur ringan atau water based untuk kulit berminyak. Sedangkan untuk kulit kering, pilih pelembap yang teksturnya lebih pekat atau creamy.
"Jika sedang mengalami masalah eksim pada kulit, gunakan lotion dengan kandungan hypoallergenic," imbuhnya.
Kurangi Pemakaian Produk yang Memicu Kulit Kering
Meskipun rangkaian perawatan kecantikan kulit tetap harus dijalankan secara rutin selama Ramadan, hindari produk eksfoliasi yang dapat mengikis sel-sel kulit untuk sementara. Pasalnya, selama puasa, kondisi kulit cenderung lebih kering dari biasanya.
“Cek kandungan pada skincare. Bagi yang memiliki kulit kering, hindari dulu produk yang mengandung cairan acid seperti AHA, BHA, retinol dan sebagainya karena dapat menimbulkan iritasi,” kata Kardiana.
Berita Terkait
-
4 Produk Some By Mi Berbahan Beta Panthenol untuk Kulit Kering dan Redness
-
Fadilah Puasa Ayyamul Bidh, Amalkan Besok Hingga Tiga Hari ke Depan
-
Tanggal 15, 16, 17 November 2024 Besok Puasa Apa? Baca Niat Berpuasa Malam Ini!
-
Niat Puasa Ayyamul Bidh November 2024, Bacalah Malam Ini untuk Berpuasa Besok!
-
Bayar Utang Puasa Sebelum Ramadhan 2025 Datang, Jangan Lalai!
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Dibalik Seragam Putih: Kisah Pilu Siswi SMP Sukoharjo Jadi Korban Persetubuhan Adik Kelas
-
Dikerumuni Bakul Es Teh di Benteng Vastenburg, Respati Ardi Tampung Keluhan Akses Berjualan di Berbagai Event
-
Jokowi Damping Kampanye Paslon Rival, FX Rudy: Kita Tidak Pernah Khawatir
-
Aksi Ngebut di Solo Berujung Apes, Pemuda Sleman Ternyata Kepergok Bawa Sabu
-
DOKU Ajak Kamu Liburan Murah Meriah! Cek DTF Sekarang Juga!