SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dengan tegas melarang aparatur sipil negara (ASN) menggunakan mobil dinas untuk mudik pada Idul Fitri 1443 H nanti.
Karena ini dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan mobil dinas saat libur Idul Fitri nanti.
"Mobil plat merah jangan dipakai untuk mudik saat lebaran nanti. Ini seperti tahun-tahun sebelumnya," kata Gibran, Jumat (8/4/2022).
Gibran menjelaskan, tidak etis jika kendaraan dinas dipakai untuk mudik lebaran. Kendaraan dinas hanya dipakai untuk bertugas saja.
"Plat merah jangan dipakai untuk mudik, tidak etis. Aturan-aturan itu nanti akan dituangkan dalam Surat Edaran (SE) pekan depan," ungkap dia.
Nantinya mobil dinas plat merah akan dikandangkan. Untuk masalah itu nanti akan dibahas lebih lanjut, mungkin pekan depan sudah ada aturannya.
"Idealnya dikandangkan kendaraan dinas. Nanti saya perjelas minggu depan ya," katanya.
Pada Idul Fitri sebelumnya, Pemkot juga melarang ASN menggunakan mobil dinas untuk mudik. Pemkot pun mengumpulkan mobil dan motor dinas di Kantor Balai Kota Solo, ini untuk mengantisipasi adanya aksi nekat ASN.
Untuk Idul Fitri, Pemerintah telah memperbolehkan masyarakat untuk mudik Lebaran, setelah dua tahun dilarang karena pandemi Covid-19.
Baca Juga: Gerindra Agendakan Pertemuan Gibran-Prabowo, PDIP: Boleh Saja, No Problem
Diperkirakan, ada sekitar 80 juta orang yang akan mudik ke kampung halaman pada Idul Fitri 2022 ini. Ini akan akan menjadi euforia masyarakat setelah diperbolehkan mudik oleh pemerintah.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur
-
Atlet Solo Raih 15 Medali di ASEAN Para Games 2025, Respati Ardi Bakal Berikan Fasilitas Khusus
-
Bajaj Maxride as Official Transportation Beautyphoria Goes to Luwes at Solo