SuaraSurakarta.id - Kota Solo menyiapkan sejumlah tempat untuk rangkaian Presidensi G20 Indonesia, yakni pertemuan Trade, Investment, and Industry Working Group (TIIWG).
Sejumlah tempat akan disiapkan untuk menjamu tamu-tamu penting dari rangkaian acara Presidensi G20 Indonesia itu.
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan beberapa lokasi yang disiapkan di antaranya Hotel Alila, Pura Mangkunegaran, dan De Tjolomadoe.
"Untuk workshop di De Tjolomadoe dan Alila, untuk Alila ini nanti sistem bubble (membagi dalam kelompok yang berbeda)," kata Gibran dikutip dari ANTARA di Solo, Rabu (23/3/2022).
Selanjutnya, dikatakannya, untuk perjamuan makan malam akan dilakukan di Pura Mangkunegaran Surakarta.
"Kami terus bersinergi dengan Pura Mangkunegaran. Salah satu agenda G20, yakni royal dinner akan diadakan di Pura Mangkunegaran," katanya.
Ia mengatakan untuk pelaksanaan working group G20 di Solo akan dilakukan selama tiga hari, yakni tanggal 29-31 Maret 2022.
"Yang pasti selama tiga hari ke depan Solo siap, termasuk kesiapan layanan rumah sakit dan tempat karantina jika ada yang positif," katanya.
Sementara itu, ditunjuknya Pura Mangkunegaran karena lokasi tersebut menjadi salah satu destinasi wisata unggulan Kota Solo. Ia mengatakan untuk jamuan makan malam di Pura Mangkunegaran akan dilaksanakan tanggal 31 Maret.
Baca Juga: Sebelum Lebaran 2022, Gibran Inginkan Vaksinasi Penguat di Kota Solo Sudah Capai 70 Persen
Terkait hal itu, penguasa Pura Mangkunegaran KGPAA Mangkunegara X mengatakan gelaran G20 merupakan kesempatan yang baik bagi Pura Mangkunegaran untuk mengenalkan diri, terutama kepada para tamu yang berasal dari mancanegara.
Berita Terkait
-
Ada 'Wisata Jokowi' di Solo yang Sempat Bikin Wamendagri Penasaran, Apa Itu?
-
7 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Solo yang Tahan Lama, Laris Diburu saat Libur Lebaran
-
Deretan Tempat Wisata di Solo untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tips Berkunjung
-
Air Beras, Rahasia Kecantikan Keluarga Keraton yang Kini Diwariskan Melalui Inovasi Skincare Modern
-
Rocky Gerung Bongkar Isu Dugaan Korupsi di Solo, Refly Harun : Sudah Rahasia Umum
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri