SuaraSurakarta.id - Terduga teroris berinisial S (54) terduga teroris, warga RT 01 RW 07 Dukuh Bangunsari Kelurahan Gayam, Sukoharjo ditangkap oleh Densus 88 Anti Teror, Sabtu (9/3/2022) malam.
Lokasi penangkapan sendiri terjadi di Dukuh Cendono, Desa Sugihan, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo. Tepatnya di depan rumah milik, Dwi Puji (35).
Bahkan pagar rumah Dwi, ditabrak mobil saat kejadian tersebut. Ia pun kaget saat pulang kerja melihat kejadian sekitar pukul 21.00 WIB.
"Saya itu pulang kerja, tahu-tahu depan rumah sudah ada mobil warna silver menghantam tembok (pager). Tapi kejadiannya seperti apa saya kurang tahu," ujar dia saat ditemui, Kamis (10/3/2022).
Menurutnya, saat pulang itu mobilnya sudah ringsek dan tahu-tahu sudah pergi itu saja.
Tidak ada keterangan apa-apa, dari yang bawa mobil pun tidak komunikasi apa-apa.
"Tidak ada komunikasi apa-apa. Cuma bilang ini saya polisi, terus saya suruh masuk dan saya masuk lewat gerbang sebelah selatan," katanya.
Ia mengaku tidak melihat penumpang mobilnya dan jumlah polisi itu cukup banyak.
"Saya lihatnya dua mobil, satunya disebelah selatan. Kejadiannya cepat sekali dan saya tidak tahu lebih jelasnya, mobil langsung dimundurkan terus pergi," sambung dia.
Untuk kerusakan pagar yang ditabrak mobil cukup parah. Tapi dari Polres Sukoharjo katanya mau memperbaiki, tapi tidak tahu kapan.
"Saat kejadian kondisi rumah kosong, saya dan suami belum pulang kerja. Ada bapak ibu yang mendengar suara duar tapi tidak langsung keluar, tahunya tabrakan," jelasnya.
Sementara itu Kades Sugihan, Sukardi mengatakan mendapat informasi perangkat desa bahwa ada kejadian tembak-tembakan.
"Informasi dari kaur saya yang kebetulan rumahnya dekat, katanya tadi malam ada dor-doran di depan rumahnya," terang dia.
Sukardi tidak begitu paham kejadiannya terjadi pukul berapa.
"Tidak ada info apa-apa lebih lanjut, hanya dor-doran saja," pungkas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
7 Wisata Dekat Pasar Gede Solo yang Paling Cocok untuk Healing di Akhir Pekan
-
PB XIV Mangkubumi Akui Belum Pikirkan Jumenengan, Masih Masa Berkabung, Fokus 40 Hari
-
Blak-blakan Soal Bebadan Baru Keraton Solo, PB XIV Purboyo: Tiap Generasi Punya Waktunya
-
Misteri SK Ketua PDIP Jateng: FX Rudy Definitif Gantikan Bambang Pacul? Teguh Prakosa Buka Suara
-
Warga Solo Merapat! 4 Link DANA Kaget Jumat Berkah, Berpeluang Cuan Rp199 Ribu!