SuaraSurakarta.id - Langkah tegas dilakukan jajaran Polda Jateng dalam pemberantasan sepeda motor berknalpot brong atau tidak sesuai dengan standar pabrik
Tak tanggung-tanggung, sanksi tegas bakal diberikan kepada bagi pemilik kendaraan yang nekat memasang knalpot brong.
Setelah berbagai upaya penindakan dilakukan, kini Polres Wonogiri telah memproklamirkan diri bahwa wilayahnya sudah tidak ada lagi pengguna sepeda motor yang memasang knalpot brong alias zero knalpot brong.
Hal tersebut ditandai dengan apel besar tertib beralu lintas “Zero Knalpot Brong” di halaman GOR Giri Mandala Wonogiri, Minggu (23/1/2022) siang.
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Agus Suryo Nugroho dan Kapolres Wonogiri berserta Forkopimda, Stakeholder, Ketua IMI dan komunitas motor di Wonogiri.
Dalam kegiatan tersebut komunitas moto bersama-sama mengucapkan ikrar untuk tidak memasang knalpot brong dan selalu tertib berlalu lintas di jalan.
Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Agus Suryo Nugroho menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polres Wonogiri yang telah merespon gerakan Polda Jateng untuk memberantas knalpot brong.
"Hari ini saya sangat bangga karena Polres Wonogiri telah mendeklarasikan telah bersih dari knalpot brong. Dari Wonogiri ikrar zero knalpot brong, tetunya daerah lain akan menyusul," kata Agus Suryo.
Mantan Kapolres Boyolali itu menambahakan, sepekan lalu Polda Jateng juga meluncurkan program Jawa Tengah Menuju Bersih Knalpot Brong.
Baca Juga: Copot Kasatreskrim Polres Boyolali Atas Dugaan Pelecehan, Kapolda Jateng: Peringatan untuk Semua!
"Sejak diluncurkan sampai sekarang sudah ada 7.405 knalpot brong yang ditertibkan," pungkas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Sambangi Warga Karanganyar, Ahmad Luthfi: Cukup Bawa KTP, Manfaatkan Program Speling
-
Dua Pekan Operasi Aman Wonogiri, 7 Tersangka Diciduk dari 4 Kasus Kriminal
-
Mantan Bos PT Sritex Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Ini Respon Tim Kurator
-
Buruan Ambil, 3 Link Dana Kaget Hari Ini, Bisa untuk Bayar Spotify hingga Netflix
-
Buruan Ambil, 3 Link Dana Kaget Hari Ini, Tambahan Cuan Akhir Pekan