SuaraSurakarta.id - Rumor Persis Solo mendatangkan mantan striker PSS Sleman, Irfan Bachdim nampaknya tinggal menunggu pengumuman.
Hal tersebut setelah bocornya sesi foto eks pemain Bali United itu menggunakan jersey Persis Solo.
Bachdim nampak serius memandang kamera dalam sesi pemotretan. Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 itu mengenakan jersey home Persis berwarna merah.
Sebelumnya, manajemen tim Laskar Sambernyawa berencana merekrut sejumlah pemain untuk memperkokoh komposisi tim menghadapi putaran kedua Liga 2 2021.
Baca Juga: Link Live Streaming Babel United Vs Sriwijaya FC Malam Ini, Kick Off Pukul 20.30 WIB
Dalam saga bursa transfer, nama mantan striker Bali United dan PSS Sleman, Irfan Bachdim disebut-sebut jadi target buruan.
Terlebih, manajemen membidik tambahan pemain di posisi gelandang serang atau playmaker berdasarkan evaluasi putaran pertama.
Meski belum ada statmen resmi soal nama Bachdim, namun Dewan Komisaris Persis Solo, Gamma Thohir melalui akun Twitternya @GammaThohir memberi teka-teki berupa bendera Indonesia dan Belanda.
Seperti diketahui, Irfan Bachdim merupakan pemain blasteran Indonesia-Belanda.
Irfan Bachdim saat ini berstatus bebas transfer usai mengundurkan diri dari PSS Sleman saat pertengahan seri pertama BRI Liga 1 .
Baca Juga: Permainan Persis Solo Masih Kurang Memuaskan, Pelatih: Kami Sudah Maksimal
Sebelumnya, Komisaris Persis Solo, Kevin Nugroho, memberi sinyal akan ada pemain baru pada putaran kedua Liga 2 ini. Pemain baru itu kemungkinan berposisi sebagai gelandang atau bek.
“Ya dilihat saja nanti [pemain baru], mungkin tengah dan belakang. Depan cukup bagus, dilihat saja nanti saat dibukanya transfer window,” kata Kevin.
Kevin juga tak membantah pemain incaran yang dimaksud merupakan pemain kelas Liga 1. Dia menegaskan sosok yang dipilih merupakan pemain paling bagus.
Berita Terkait
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
-
Hasil Persis Solo vs Malut United: Yakob Sayuri Hattrick Acak-acak Laskar Sambernyawa
-
Malut United akan Kerja Cerdas Hadapi Persis Solo, Persiapan Sudah Matang?
-
Performa Persis Solo Mulai Membaik, Pelatih Ong Kim Swee: Kita Belum Aman
-
9 Potret Keluarga Jennifer Bachdim Bagi-Bagi Takjil, Seru dan Kompak
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
Terkini
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM