SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka kembali membuat gebrakan. Putra sulung Presiden Joko Widodo itu akan menjadikan rumah dinasnya Loji Gandrung sebagai pusat penjualan takjil.
Namun, Gibran menyebut penjualan takjil tidak dilakukan setiap hari. Pemanfaatan loji gandrung hanya khusus pada Sabtu dan Minggu selama Ramadhan 2021.
"Di teras dan halaman depan Loji Gandrung boleh buat jualan takjil," kata Gibran dilansir dari ANTARA di Solo, Jumat (16/4/2021).
Ia mengatakan saat ini tengah berkoordinasi dengan lurah dan camat di Kota Solo untuk memastikan para pelaku usaha kuliner yang ada di setiap kelurahan memiliki kesempatan untuk berjualan di lokasi tersebut.
Baca Juga: Netizen Semprot Said Didu Jangan Bodoh Nyinyir ke Gibran soal Penghargaan
"Kemarin sudah digambar (pengaturan tempat berjualan). Kalau ramai ya saya bikin sampai Lebaran," katanya.
Meski demikian, ia tetap mewajibkan para penjual untuk mengemas makanan dan minuman supaya lebih higienis.
Mengenai kebijakan tersebut, dikatakannya, merupakan bagian dari usaha Pemkot Surakarta untuk memulihkan kondisi ekonomi dari dampak pandemi Covid-19.
Ia mengatakan sampai saat ini sudah ada sekitar tujuh titik di Kota Solo yang digunakan sebagai pusat berjualan takjil.
Sementara itu, Kepala Bagian Umum Setda Pemkot Surakarta Herwin Nugroho mengatakan kegiatan tersebut merupakan komitmen Kota Solo dalam pemulihan ekonomi saat pandemi Covid-19.
Baca Juga: Sindir Gibran Rakabuming, Netizen ke Said Didu: Benci Boleh, Bodoh Jangan
Ia mengatakan akan ada sebanyak 40 UMKM yang berjualan kerajinan tangan dan kuliner dari lima kecamatan yang berjualan di lokasi tersebut.
"Hari Sabtu dan Minggu besok uji coba. Kalau antusiasme bagus, prokes tetap dijaga rencananya akan dilanjutkan. Untuk jualannya sendiri mulai pukul 15.00-18.00 WIB," katanya.
Berita Terkait
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Disebut Mirip Gibran, TikToker Ini Punya Ibu dengan Wajah Seperti Iriana
-
Usai Lawatan Lima Negara, Prabowo Kembali ke Tanah Air dan Disambut Wapres Gibran
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
-
Biasa Unggulkan AI, Wapres Gibran Adakan Nobar Jumbo: Dukung Animasi Buatan Anak Negeri?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya