SuaraSurakarta.id - Artis cantik Jessica Iskandar rupanya masih trauma menjalin hubungan asmara dengan laki-laki. Hal itu terjadi semenjak putus dari Richard Kyle.
Jessica Iskandar pun sampai sekarang memilih menjomblo. Ibu El Barack ini juga menyebut status hubungannya dengan Vincent Verhaag yang disebut sebagai pacar barunya, cuma sebatas teman.
"Baru delapan bulan (kenal Vincent Verhaag). Temen. Jadi dari awal aku tuh nangis-nangis tiap hari, bengong, terus kayak judes. Aku sudah temenan sama dia. Tapi cuma sebagai teman," kata Jessica Iskandar di akun YouTube TRANS TV Official yang diunggah pada Rabu (14/4/2021).
Tak cuma itu, dia menekankan kalau jarang curhat dengan Vincent Verhaag. Barulah di sini, Jedar sapaannya menyinggung soal trauma.
Baca Juga: Dulu Cinta Mati, Jessica Iskandar Kini Malas Bahas Richard Kyle
"Aku curhat juga belum banyak-banyak sih, aku belum tentu percaya," tutur Jessica Iskandar.
"Susah percaya lagi sama cowok?" timpal Rian Ibram selaku host acara.
"Iya trauma. Eh trauma," jawab Jessica Iskandar.
Menurut bintang film Dealova ini, kandasnya jalinan asmaranya dengan Richard Kyle berdampak banyak terhadap dirinya.
"Yah pasti yang namanya menjalin hubungan, ketika mencintai aku mencintai dengan dalam dan serius. Ketika berakhir, gagal pasti ada rasa kecewa, sedih yah bisa dibilang trauma," ucapnya.
Baca Juga: Pamer Foto Seksi Saat Ramadhan, Jessica Iskandar Panen Hujatan
Hanya saja Jessica Iskandar tetap bersyukur. Dia mengatakan dari sana belajar banyak hal.
"Tapi dari situ aku belajar jadi orang yang lebih baik, lebih sabar, lebih ikhlas, lebih kuat dan lebih deket sama Tuhan," imbuhnya.
Terlepas dari itu, bukan berarti Jessica Iskandar takut buat menikah. Dia menekankan tetap membutuhkan pasangan buat membimbingnya dan sang anak, El Barack Alexander.
"Iyalah pasti. Kan aku butuh orang yang bisa jagain aku, jagain anak aku sebagai mentor di dalam sebuah keluarga, sebagai kepala keluarga. Kan butuh," jelas Jessica Iskandar. "Aku bahagia dengan diri sendiri, kalau punya pasangan, itu nilai plusnya," tandasnya.
Berita Terkait
-
Don Verhaag Hampir Tenggelam, Vincent Verhaag Berusaha Tenang Agar Anak Tak Trauma
-
Anak Nyaris Tenggelam di Kolam Renang, Sikap Siaga Suami Jessica Iskandar Tuai Pujian
-
El Barack Sekolah di Mana? Jawaban saat Ditanya Pilih Belajar atau Bekerja Bikin Jessica Iskandar Kagum
-
Sebentar Lagi Melahirkan, Jessica Iskandar Belum Tentukan Nama Untuk Bayinya
-
Pilih Persalinan Normal, Jessica Iskandar Berharap Anak ke-3 Lahir di Tanggal Cantik
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo