Gagal Bantu Timnas Indonesia U-24 Bungkam Uzbekistan, Ramadhan Sananta Tetap Dibela Indra Sjafri

Sananta tetap disanjung meski gagal membantu Timnas Indonesia U-24 di 16 besar Asian Games 2022.

Husna Rahmayunita
Jum'at, 29 September 2023 | 07:58 WIB
Gagal Bantu Timnas Indonesia U-24 Bungkam Uzbekistan, Ramadhan Sananta Tetap Dibela Indra Sjafri
Pemain Timnas Indonesia U-24 Ramadhan Sananta dihadang pemain Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022. (Foto: NOC Indonesia / Naif Al'as)

SuaraSurakarta.id - Bomber Persis Solo Ramadhan Sananta gagal membantu Timnas Indonesia U-24 mengalahkan Uzbeskitan di babak 16 Asian Games 2022. Walau begitu, performa Ramadhan Sananta tetap diapresiasi.

Timnas Indonesia U-24 menelan pil pahit harus angkat koper dari Asian Games 2022 setelah kalah dari Uzbekistan dengan skor 0-2, Kamis (28/9/2023).

Duel berlangsung sengit. Namun, setelah imbang hingga waktu normal, Timnas Indonesia U-24 dibuat tak berkutik oleh Uzbekistan yang melesakkand dua gol di babak perpanjangan waktu.

Sejatinya Timnas Indonesia U-24 memiliki peluang untuk mengimbangi Uzbekistan lewat gol Ramadhan Sananta. Sayangnya, gol tersebut dianulir wasit karena dianggap offside.

Baca Juga:Jangan Nyinyir Bos! 3 Alasan Timnas Indonesia Wajib Diapresiasi Meski Tersingkir dari Asian Games 2022

Ramadhan Sananta yang datang menyusul ke China, gagal membantu Timnas Indonesia U-24 merebut kemenangan atas Uzbekistan.

Ia tidak mampu berbuat banyak karena asupan bola yang minim kepada dirinya saat menghadapi negara kuat Asia dalam perebutan tiket ke delapan besar.

Meski begitu, performa Ramadhan Sananta tetap disanjung oleh Indra Sjafri.

"Jadi permainan Sananta bagus," kata Indra Sjafru usai laga.

Menurut Indra Sjafri, sepak bola adalah permainan tim. Jadi tak semata-mata bergantung kepada Ramadhan Sananta.

"Tapi permainan sepak bola (adalah) permainan kolektif yang dimainkan oleh 11 orang dan tidak ada error. Kalau ada error akan ada masalah," sambungnya.

Baca Juga:Timnas Indonesia U-24 Dibubarkan Usai Kalah dari Uzbekistan dan Angkat Koper dari Asian Games 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak