SuaraSurakarta.id - Suasana haru mengiringi peringatan Hari Guru Nasional di SMK Kesehatan Citra Medika Sukoharjo, Kamis (25/11/2021).
Ratusan siswa tampak berkaca dan menangis di hadapan para guru yang duduk berjajar.
Mereka bukan sedang mendapatkan hukuman, tapi mereka sedang sungkeman kepada guru-guru.
Salah satunya adalah Juwita Rahma Dini yang tak bisa menahan haru di pangkuan sang guru.
Baca Juga:Hari Guru, SMA Negeri 11 dan SMA Nasional Makassar Diserang Siswa Dianiaya
"Tadi sungkeman dengan bapak ibu guru. Ini untuk memperingati Hari Guru Nasional," ujar salah satu siswa SMK Kesehatan Citra Medika Sukoharjo, Juwita Rahma Dini saat ditemui, Kamis (25/11/2021).
Sungkeman ini sebagai ucapan terima kepada guru-guru yang telah berjasa mengajarkan ilmunya selama ini.
Tadi sempat terharu dan mau nangis saat sungkem sama guru, tadi ada juga guru yang menangis.
"Terharu dan sedih pastinya tadi, yang nangis banyak tadi. Kita sangat berterima kasih kepada guru-guru yang telah membimbing selama ini," katanya.
Siswa kelas XI ini berharap di Hari Guru ini, semoga guru-guru semua lebih kompak dan lebih memperhatikan.
Baca Juga:Pendidikan di Masa Pandemi: Lebih Baik Pembelajaran Daring atau Luring?
"Selamat buat guru-guru semua. Jasa-jasa mereka sangat berharga sekali," sambung dia.
Hal senada disampaikan siswa lain Rafa Bintang Al Ghofari yang juga terharu dengan sungkeman dengan guru.
"Guru itu kan yang mengajari kita ilmu dan mendidikan generasi muda," ucapnya.
Berharap di Hari Guru ini, para guru lebih sejahtera dan tidak bosan-bosan mengajarkan ilmu-ilmunya.
Sementara itu salah satu guru, Nur Hayati mengatakan sempat merinding saat siswa-siswa tadi sungkem.
"Saya merinding dan menangis tadi. Ini benar-benar sangat terharu dengan kegiatan yang dilakukan para siswa ini.
Menurutnya, sungkeman yang dilakukan para siswa ini menunjukkan bahwa guru itu tidak hanya sebagai guru tapi juga sebagai orang tua di sekolah.
Ini juga untuk membangun kedekatan antara seorang guru dengan siswa selama di sekolah.
"Jadi ini akan membangun semangat yang sama di sekolah untuk belajar mengajar," ungkap dia.
Berharap dengan Hari Guru ini semua guru di mana pun dalam kondisi sehat dan semangat dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
"Berharap juga semakin maju pendidikan di Indonesia ini," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto