SuaraSurakarta.id - Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka semakin dekat untuk maju sebagai capres dan cawapres pada Pilpres 2024 mendatang.
Bahkan, duet itu dikabarkan bakal resmi dideklarasikan, Senin (23/10/2023) besok.
"Deklarasi Senin, Rabu daftar (ke KPU)," kata sumber Suara.com, Minggu (22/10/2023).
Disinggung mengenai lokasi deklarasi yang dikabarkan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, sumber tersebut juga membenarkan.
Baca Juga: Anies Baswedan Akan 'Dekati' BRICS dan WTO Jika Terpilih Jadi Presiden
"Iya," jawab sumber itu lagi.
Sebelumnya, Gibran resmi diusung sebagai cawapres Prabowo saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar di Jakarta, Sabtu (21/10/2023) siang. Gibran sendiri datang dalam acara tersebut.
"Menetapkan, mendukung, mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden periode 2024-2029. Kedua, menetapkan, mendukung, mengusung, Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal cawapres dari Partai Golkar periode 2024-2029," kata Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzili membacakan hasil Rapimnas Partai Golkar.
Menanggapi itu, Gibran mengapresiasi keputusan Rapimnas Golkar. Ia mengaku akan segera berkoordinasi dengan Prabowo.
Gibran juga mengaku sudah meminta izin kepada PDIP melalui Ketua DPP PDIP, Puan Maharani sebelum resmi diusung Golkar sebagai cawapres.
"Sudah, sudah komunikasi ya (ke Puan)," kata Gibran kepada wartawan di kantor DPP Golkar setelah menghadiri Rapimnas Golkar, Sabtu (21/10/2023).
Berita Terkait
-
Prabowo Sentil Kasus Judi Online Komdigi, Tegaskan Jangan Lindungi Pelaku
-
Bahlil Tegaskan Tidak Ada Nama Jokowi di Jajaran Pengurus Partai Golkar, kalau Gibran?
-
Foto: Bahlil Umumkan Pengurus Baru Golkar, Tak Ada Nama Gibran dan Jokowi
-
Jumlah Pemilih Pilkada 2024 Sebanyak 203 Juta Orang, KPU Pastikan Rekap Data Sudah Benar
-
Warganet Serbu Unggahan Perdana Menteri Singapura Bareng Wapres Gibran: Sir, Jangan Berharap Banyak...
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga
-
Penemuan Mayat di Sragen: Pedagang Asongan Hendak Tawarkan Jajanan, Malah Temukan Sopir Bersimbah Darah
-
Calon Kepala Daerah Ramai-ramai Sowan ke Jokowi, FX Rudy Buka Suara