SuaraSurakarta.id - CEO Putra Delta Sidoarjo, Muhammad terpilih menjadi salah satu anggota Exco PSSI periode 2023-2027 dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Tak tanggung-tanggung, sosok asal Pasar Kliwon, Solo itu meraih angka terbanyak dengan 56 suara voters.
Selain itu, pria kelahiran 11 Januari 1992 tersebut juga menjadi anggota Exco PSSI termuda.
"Alhamdulillah. Saya tidak menyangka ya teman-teman voters percaya dengan yang muda. Ke depan kami ingin memajukan sepak bola Indonesia," ungkap Muhammad kepada awak media.
Dia menegaskan segera bekerja setelah resmi menjadi anggota Exco PSSI.
Salah satu program utama adalah menambah jenjang kompetisi sepak bola Indonesia.
Muhammad memaparkan, berdasarkan catatanya ada sekitar 8.000 pesepak bola yang pensiun dini akibat tak bisa bermain di kompetisi kasta terendah atau Liga 3.
"Jadi kami ingin menggelar kompetisi semi profesional yang bisa diikuti semua umur untuk menampung pesepak bola yang masih produktif," ujar dia.
Sementara di bawah Muhammad, ada Endri Erawan dan Juni Rahman yang sama-sama mengoleksi total 49 suara.
Baca Juga: DERBY JATENG! Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persis Solo, Jumat 17 Februari 2023
Kemudian Sumardji terpilih sebagai Exco setelah mendapatkan 44 suara. Sedangkan Rudi Yulianto mendapatkan 51 suara dari putaran pertama ini.
Satu nama lain yang juga lolos anggota Exco PSSI adalah Vivin Cahyani yang mendapatkan total 46 suara.
Saat ini masih ada lima slot anggota Exco PSSI yang akan dipilih di putaran kedua malam ini.
Berita Terkait
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
3 Pemain PSBS Biak Gacor di Tengah Musim BRI Liga 1, Pindah Klub Tahun Depan?
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Ayu Ting Ting Simpan Rahasia Besar Muhammad Fardhana, Bilang ke Praz Teguh: Kalo Tahu, Pasti Jedotin Kepala
-
Ayu Ting Ting Ngaku Kesepian Setelah Gagal Nikah dengan Muhammad Fardhana: Kadang Mau Banting HP!
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu
-
Waspada! Kasus DBD Masih Mengancam, Ini Dia Fakta Terbaru dari Boyolali